KPK Bongkar Ruang Kerja Anies Baswedan, Ada Barang Bukti Baru? Cek Fakta Ini

- 12 Maret 2021, 18:00 WIB
foto: tangkapan layar kanal YouTube SKEMA POLITIK /
foto: tangkapan layar kanal YouTube SKEMA POLITIK / /Prasetyo Bagus P/YouTube

Baca Juga: Temui Luhut, Anies Baswedan Minta Dukungan Pemerintah Pusat Terkait Tiga Hal Ini

Artikel ini sudah diterbitkan di KabarBesuki.pikiran-rakyat.com dengan judul Ruang Kerja Anies Baswedan di Geledah KPK, Mengejutkan ‘Bukti Baru Terungkap’ Ini Faktanya

Dari hasil penelusuran tim Kabar Besuki, klaim KPK menggeledah kantor Gubernur DKI Jakarta adalah salah.

Dikutip Ringtimesbanyuwangi.com dari Kabar Besuki, disebutkan jika secara fakta informasi itu tidak valid dan tidak ada yang menunjukkan jika Balai Kota atau Kantor Gubernur DKI Jakarta tengah dibongkar atau digeledah.

Kemudian ditelusuri juga jika foto petugas KPK yang disebut membawa hasil geledah yang diletakkan di sampul video itu bukan bertempat di Kantor Gubernur DKI Jakarta.

Penggeledahan yang dilakukan pada foto Petugas KPK itu adalah di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) terkait kasus suap mantan komisioner KPU Wahyu Setiawan.

Foto tersebut ditemukan dalam artikel berjudul "KPK Geledah Kantor KPU Selama 8,5 Jam, Penyidik Bawa 3 Koper". Sebelumnya, Artikel dimuat di tribunews.com, pada 14 Januari 2020.

Baca Juga: Sebut KPK Tak Berani Pada Anies Baswedan, Ferdinand Hutahaean: Tak Mungkin Penyidik Bodoh

Lebih lanjut, video tersebut hanya menjelaskan rangkaian kerja KPK yang sejauh ini tengah melakukan geledah lokasi terkait penyidikan kasus pengadaan tanah yang dilakukan BUMD DKI Jakarta.

Salah satu lokasi yang digeledah oleh KPK ialah kantor BUMD Sarana Jaya atau Gedung Sarana Jaya.

Halaman:

Editor: Indah Permata Hati

Sumber: Kabar Besuki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x