Aspek Informasi 7 Pahlawan Nasional dan Uraiannya, Materi PPKN Kelas 8 SMP

20 Oktober 2021, 18:24 WIB
Ilustrasi Pahlawan Nasional Indonesia sebelum tahun 1908, materi PPKN kelas 8 SMP MTs. /Pixabay.com/Clker-Free-Vector-Images

RINGTIMES BANYUWANGI – Yuk simak uraian beberapa pahlawan nasional yang memperjuangkan Indonesia sebelum tahun 1908.

Kerja rodi atau kerja paksa di pulau Jawa yang dilakukan oleh Pemerintahan Hindia Belanda pada tahun 1808 sampai 1811 membuat rakyat pribumi menderita.

Oleh sebab itu, banyak pahlawan-pahlawan bangsa Indonesia yang muncul untuk melawan pemerintahan kolonial Hindia Belanda kala itu.

Baca Juga: Kandungan Surat Al Hujurat Ayat 10, Materi PAI SMA Kelas 10

Berikut ini adalah tujuh Pahlawan Nasional sebelum tahun 1908 beserta uraiannya sebagai bahan belajar materi PPKN kelas 8 SMP/MTs.

Sultan Ageng Tirtayasa, merupakan Pahlawan Nasioanl yang lahir di Banten pada tahun 1631 yang lebih dikenal dengan nama Pangeran Surya.

Sultan Hasanuddin, merupakan salah satu Pahlawan Nasional kelahiran Sulawesi Selatan pada tahun 1631 yang memimpin perlawanan di wilayah Sulawesi Selatan.

Tuanku Imam Bonjol, merupakan tokoh Pahlawan Nasional yang lahir di Sumatera Barat pada tahun 1772 dan dikenal karena memimpin ketika Perang Padri.

Baca Juga: 3 Zodiak Paling Bertalenta dalam Astrologi, Ada Scorpio yang Terlahir Menjadi Bintang

Pangeran Diponegoro, merupakan Pahlawan Nasional kelahiran Yogyakarta pada tahun 1785 dengan nama asli Raden Mas Ontowiryo yang menjadi pemimpin Perang Jawa.

Kapitan Pattimura, merupakan seorang Pahlawan Nasional Maluku yag lahir pada tahun 1783 yang memberontak kepada VOC.

I Gusti Ketut Jelantik, merupakan Patih Kerajaan Buleleng yang ikut memberontak melawan Hindia Belanda dalam Perang Jagaraga.

Pangeran Mangkubumi, atau Sri Sultan Hamengkubuwono I merupakan Pahlawan Nasional yang memberontak kepada VOC yang menguasai wilayah Mataram.

Baca Juga: 4 Tanaman Hias Penyerap Debu, Alternatif Rumah Bersih

Itulah tujuh Pahlawan Nasioanl sebelum tahun 1908 yang berjuang melawan penjajah kolonial Hindia Belanda.

Disclaimer: konten ini dibuat untuk membantu siswa dalam memperlajari materi semangat kebangkitan nasional tahun 1908 PPKN kelas 8 SMP.***

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Buku Sekolah Elektronik

Tags

Terkini

Terpopuler