Latihan Soal UTS PTS Mapel IPS Kelas 7 SMP Semester 2, Lengkap dengan Kunci Jawaban

17 Februari 2022, 19:30 WIB
Ilustrasi. Latihan soal UTS PTS mata pelajaran IPS kelas 7 SMP semester 2, lengkap dengan kunci jawabannya. /Pexels/Lilartsy

RINGTIMES BANYUWANGI - Simak latihan soal dan kunci jawaban UTS PTS mata pelajaran IPS untuk adik-adik kelas 7 SMP semester 2.

Adanya kunci jawaban ini diharapkan dapat membantu adik-adik siswa kelas 7 SMP dalam menyelesaikan latihan soal PTS UTS mata pelajaran IPS semester 2.

Mari pelajari latihan soal UTS PTS mata pelajaran IPS kelas 7 SMP semester 2 berikut dan ayo kita kerjakan bersama-sama.

Baca Juga: Kunci Jawaban PPKn Kelas 7 SMP Halaman 31 Uji Kompetensi 1.3, Materi PPKI

Dilansir dari laman Bank Soal Kemdikbud  pada Kamis, 17 Februari 2022, berikut latihan soal dan kunci jawaban UTS PTS kelas 7 SMP mata pelajaran IPS semester 2.

1. Garis koordinat pada peta terdiri dari dua macam yaitu  ....

a. Garis lintang dan garis bujur

b. Garis lintang dan garis horisontal

c. Garis lintang dan garis equator

d. Garis bujur dan garis vertikal

Jawab: A. Garis lintang dan garis bujur

Baca Juga: Kunci Jawaban PPKn Kelas 7 SMP Halaman 30 Uji Kompetensi 1.1, Materi BPUPKI

2. Angka yang menunjukkan perbandingan jarak pada peta dengan jarak sesungguhnya disebut .....

a. Garis astronomis

b. Judul Peta

c. Skala Peta

d. Legenda

Jawab: C. Skala Peta

3. Peta tidak digambar sesuai ukuran aslinya, biasanya diperkecil dengan menggunakan skala.

Skala yang dinyatakan dengan garis adalah skala ....

a. verbal

Baca Juga: Kunci Jawaban PPKn Kelas 7 SMP Halaman 61 Uji Kompetensi 2.2, Norma dan Keadilan

b. grafis       

c. numerik     

d. angka

Jawab: B. grafis

4. Letak  suatu tempat berdasarkan kenyataannya di permukaan bumi merupakan letak ...

a. Geomorfologi

b. Astronomis

c. Geologis

d. Geografis

Jawab: D. Geografis

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 8 SMP Halaman 78 Bab 1 Esai, Interaksi Keruangan

5. Perbedaan antara pengaruh letak astronomis dengan pengaruh letak geografis di Indonesia  yang tepat adalah ....

a. letak astronomis Indonesia berpengaruh pada pembagian zona iklim, sementara letak geografis berpengaruh terhadap pemagian waktu.

b. letak astronomis Indonesia berpengaruh pada pembagian waktu, sementara letak geografis berpengaruh pada pembagian zona iklim.

c. letak astronomis menentukan iklim di Indonesia, sedangkan letak geografis mempengaruhi perubahan musim di Indonesia.

d. letak astronomis dan letak geografis tidak berpengaruh apapun pada kondisi cuaca dan iklim  di Indonesia.

Jawab: C. letak astronomis menentukan iklim di Indonesia, sedangkan letak geografis mempengaruhi perubahan musim di Indonesia.

Disclaimer: Artikel ini dibuat untuk membantu adik-adik untuk mengerjakan latihan soal UTS PTS semester 2.***

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: Bank Soal Kemdikbud

Tags

Terkini

Terpopuler