Latihan Soal Try Out Fisika Kelas 12 SMA Lengkap dengan Kunci Jawaban Materi Gelombang dan Bunyi

18 Februari 2022, 10:15 WIB
Ilustrasi. Latihan soal persiapan try out mapel Fisika kelas 12 SMA lengkap dengan kunci jawaban untuk membantu belajar. /PIXABAY/geralt/

RINGTIMES BANYUWANGI - Simak latihan soal persiapan try out mata pelajaran Fisika untuk kelas 12 SMA lengkap dengan kunci jawaban untuk materi gelombang dan bunyi.

Soal-soal latihan Fisika berikut ini diharapkan dapat membantu adik-adik kelas 12 mempersiapkan diri untuk menghadapi ujian try out di sekolah ataupun Ujian Nasional nantinya.

Sebelum mengerjakan soal latihan try out Fisika ini, sebaiknya adik-adik belajar terlebih dulu agar lebih siap. Usahakan untuk mengerjakan sendiri terlebih dulu tanpa melihat kunci jawaban. 

Baca Juga: Soal Latihan Try Out Fisika Kelas 12 SMA Lengkap dengan Kunci Jawaban

Dilansir dari laman Bank Soal Kemdikbud pada Jumat, 18 Februari 2022, berikut latihan soal try out Fisika kelas 12. Selamat mengerjakan!

1. Berikut ini besaran - besaran fisis bunyi :

1) Kecepatan bunyi di udara

2) Panjang senar

3) Massa jenis senar

4) Tegangan senar

Besaran-besaran yang mempengaruhi frekuensi nada senar adalah…

a. (1) dan (3)

b. (2) dan (4)

c. (2), (3), dan (4)

d. (1), (2), (3), dan (4)

e. (1), (2), dan (3) 

Jawaban: c. (2), (3), dan (4)

Baca Juga: Soal Latihan UTS PTS Mapel Bahasa Indonesia Kelas 4 SD MI Lengkap dengan Kunci Jawaban, Bagian 1

2. Amplitudo gelombang bunyi menentukan…

a. Kualitas (timbre)

b. Kuat lemah bunyi

c. Frekuensi layangan

d. Tinggi rendah nada

e. Frekuensi resonansi 

Jawaban: b. Kuat lemah bunyi

3. Pada percobaan Melde digunakan seutas benang yang panjangnya 2 m dan massanya 10 gram. Jika beban yang digunakan pada percobaan itu 200 gram ( g = 10 m/s2). Kecepatan gelombang transversal pada benang adalah…

a. 25 m/s

b. 10 m/s

c. 15 m/s

d. 20 m/s

e. 5 m/s

Jawaban: c. 15 m/s

Baca Juga: Latihan Soal PTS UTS Kelas 7 SMP Matematika Materi Himpunan Semester 2, Dilengkapi Kunci Jawaban

4. Mobil polisi melaju dengan kecepatan 4m/s menjauhi pengamat yang diam. Jika kecepatan bunyi di udara 340 m/s dan mobil polisi membunyikan sirine berfrekuensi 350 Hz, frekuensi bunyi sirine yang didengar pengamat adalah...

a. 340 Hz

b. 350 Hz

c. 346 Hz

d. 354 Hz

e. 330 Hz 

Jawaban: c. 346 Hz

5. Sumber bunyi dengan frekeunsi 676 Hz bergerak mendekati pendengar yang sedang diam dengan kecepatan 2 m/s. Bila kecepatan merambat bunyi diudara 340 m/s, maka frekuensi yang didengar oleh pendengar itu adalah...

a. 720 Hz

b. 762 Hz

c. 680 Hz

d. 665 Hz

e. 672 Hz

Jawaban: c. 680 Hz 

Baca Juga: Latihan Soal dan kunci Jawaban UTS Kelas 7 SMP Matematika Materi Aritmatika Sosial Semester 2 Terbaru 2022

Itulah soal latihan try out kelas 12 SMA dilengkapi kunci jawaban. Semoga latihan pada artikel ini bermanfaat!

Disclaimer:

1. Artikel ini ditulis untuk membantu para siswa belajar di rumah.

2. Artikel ini tidak menjamin secara mutlak kebenaran jawaban.***

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: Bank Soal Kemdikbud

Tags

Terkini

Terpopuler