Contoh Soal UKK PAT Biologi Kelas 11 SMA MA dengan Pembahasan Bagian 1

18 Juni 2022, 14:45 WIB
Ilustrasi. Inilah contoh soal UKK PAT Biologi kelas 11 SMA MA dilengkapi dengan kunci jawaban terbaru 2022 bagian 1. /Pixabay

RINGTIMES BANYUWANGI - Simak pembahasan contoh soal UKK PAT Biologi kelas 11 SMA MA dilengkapi dengan bagian 1.

Dibuatnya artikel contoh soal UKK PAT Biologi kelas 11 SMA MA terbaru 2022 ini pun sudah dilengkapi dengan pembahasan untuk membantu proses pembelajaran adik-adik di rumah.

Dilansir dari laman Bank Soal Kemdikbud pada 18 Juni 2022, berikut contoh soal UKK PAT Biologi kelas 11 SMA MA, dengan pembahasan dipandu oleh alumni Pendidikan IPA UIN KHAS Jember, Sevie Safitri Rosalina, S. Pd.

Baca Juga: Latihan Soal PKN Bab 2 Kelas 11 semester 1, Sistem dan Dinamika Demokrasi Pancasila, Pembahasan Soal Bagian 2

1. Jaringan berikut terdapat pada tumbuhan, kecuali....

A. jaringan klorenkim
B. jaringan meristem
C. jaringan parenkim
D. jaringan xilem
E. jaringan ikat

 Jawaban: E. jaringan ikat

 Pembahasan: jaringan ikat hanya pada hewan.

2. Jaringan .....berperan untuk menghantar air dan ion-ion, sedangkan jaringan ... untuk mengantarkan zat makanan.

A. floem: xilem
B. xilem:trakeid
C. xilem ;floem
D. xilem ;kambium
E. kambium ; folem

Jawaban: C. xilem ;floem

Pembahasan: xilem mempunyai peranan mengantar air,dan garam mineral dari dalam tanah ke akar, batang dan dan daun tumbuhan, sedangkan floem berfungsi mengantar makanan hasil foto sintesis ke seluh tubuh tumbuhan.

 Baca Juga: Latihan Soal PKN Bab 2 Kelas 11 Semester 1 Sistem dan Dinamika Demokrasi Pancasila, Pembahasan Soal Bagian 1

3. Tipe jaringan yang aktif membelah disebut....

A. jaringan xilem
B. jaringan parenkim
C. jaringan slerenkim
D. jaringan meristem
E. jaringan epidermis

 Jawaban: D. jaringan meristem

Pembahasan: jaringan yang selalu tumbuh disebut sebagai jaringan meristematik, yang umumnya terdapat pada ujung akar dan ujung batang.

4. Jaringan pada tumbuhan yang sebagian besar komponen utamanya bukan berupa bahan hidup(protoplasma) adalah ...

A. jaringan pengangkut

B. sklerenkim

C. jaringan epidermis

D. jaringan parenkim

E. jaringan kolenkim

 Jawaban: B. sklerenkim

Pembahasan: komponen utama sel sklerenkim adalah berupa dinding sel, bukan bahan hidup protoplasma.

5. Secara umum rambut akar ditemukan pada zona .....

A. semua benar

B. pematangan

C. perpanjangan

D. meristem apikal

E. pembelahan sel

Jawaban: B. pematangan

 Baca Juga: 10 Latihan Soal UTS PTS PKN Kelas 9 SMP MTs Terbaru 2022, Lengkap dengan Kunci Jawaban

Pembahasan: Rambut akar umumnya ditemukan pada zona pematangan sel.

Demikian pembahasan mengenai contoh soal UKK PAT Biologi untuk kelas 11 SMA MA dengan pembahasan. Selamat belajar.

Disclaimer:

1. Artikel soal ini dibuat untuk membantu siswa ketika belajar di rumah. Jawaban yang tertera tidak menjamin kebenaran yang bersifat mutlak, karena tidak menutup kemungkinan akan adanya eksplorasi jawaban lainnya.

2. Dalam artikel ini juga tidak mengandung unsur membocorkan soal yang bersifat rahasia. Apabila ada kesamaan soal pada tes mendatang, itu hanya kebetulan semata.***

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Bank Soal Kemdikbud

Tags

Terkini

Terpopuler