Kunci Jawaban IPA Kelas 8 SMP Halaman 160 Uji Kompetensi 10 Esai, Soal Nomor 5

20 Oktober 2022, 19:00 WIB
Berikut ini Kunci Jawaban IPA Kelas 8 Halaman 160 Uji kompetensi 10 esai, soal nomor 5 tentang getaran dan gelombang. /unsplash.com

RINGTIMES BANYUWANGI - Simak pembahasan kunci jawaban IPA Kelas 8 halaman 160 Uji Kompetensi 10 esai, soal nomor 5 berikut ini.

Halo adik - adik Artikel kali ini akan dipaparkan pembahasan kunci jawaban  untuk soal IPA bagi kelas 8 di semester 2 halaman 160 nomor 5.

Dengan adanya pembahasan kunci jawaban ini semoga dapat membantu adik-adik kelas 7 dalam menyelesaikan tugas getaran dan gelombang IPA kelas 8 halaman 160 yang diberikan oleh bapak ibu Guru di sekolah.

 Baca Juga: Kunci Jawaban IPA kelas 7 jelaskan perbedaan dan persamaan antara ikan dan katak dari bentuk tubuh hingga ca

Berikut kunci jawaban IPA Kelas 8 halaman 160 yang dikutip dari BSE Kemendikbud 2017 dan dipandu oleh alumni IPA UIN khas Jember, Sevie Safitri Rosalina, S.Pd.,: 

5. Apabila kita menjatuhkan benda keras (misalnya batu atau besi) ke lantai, akan terdengar bunyi. 
a. Menurut pendapatmu, apakah bunyi dapat dipantulkan? 
b. Bedakan antara pemantulan bunyi di dalam ruangan kosong dengan pemantulan suara ketika berteriak pada dinding tebing! 
c. Apakah proses pemantulan bunyi dapat dimanfaatkan untuk kehidupan sehari-hari? Berikan contohnya! 
d. Bagaimana cara kerja sonar?

Jawaban :

 Baca Juga: Metamorfosis pada Nyamuk Tergolong Metamorfosis Sempurna, Pembahasan Materi IPA Kelas 7


a) Ya, karena bunyi juga merupakan energi. Ketika sebuah energi terhalangi oleh sesuatu, maka energi tersebut akan berbalik arah.

b) Perbedaan pemantulan bunyi di dalam ruangan kosong dengan pemantulan suara ketika berteriak pada dinding tebing ialah : 

- Ketika berteriak pada dinding tebing, bunyi pantul yang didengar adalahgema.
- Sedangkan ketika berteriak di dalam ruang kosong, bunyi pantul yang didengar adalah gaung.

c) Bisa, contohnya dalam kehidupan sehari-hari ialah : 
- mengukur kedalaman laut
- Menguji keretakan pada pesawat terbang
- Melihat perkembangan janin

 Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 7 SMP Halaman 89, 90, Klasifikasi Makhluk Hidup


d) Cara kerja sonar ialah ia akan memancarkan gelombang bunyi yang kemudian ditunggu hasil gelombang pantulan (echo) dari bunyi tersebut.

Dari pantulan pantulan tersebut kita dapat mendeteksi jaraknya.

Demikian pembahasan kunci jawaban IPA kelas 8 halaman 160 Uji Kompetensi Bab 10 nomor lima.

Disclaimer:

Artikel ini dibuat untuk membantu adik-adik memahami pembelajaran serta menjawab pertanyaan secara mandiri di rumah.

Artikel ini tidak menjamin kebenaran yang bersifat mutlak, karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Dian Effendi

Tags

Terkini

Terpopuler