Kunci Jawaban PAI SD Kelas 5 Halaman 20, Pelajaran 2 Ayo Berlatih Mengenal Nama Allah

- 3 September 2021, 12:11 WIB
Pelajaran 2 halaman 20, kunci jawaban PAI atau Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti untuk adik-adik siswa SD kelas 5
Pelajaran 2 halaman 20, kunci jawaban PAI atau Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti untuk adik-adik siswa SD kelas 5 /Buku paket PAI Kelas 5 SD/ Buku.kemdikbud.go.id/

RINGTIMES BANYUWANGI – Simak kunci jawaban untuk soal PAI atau Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti untuk adik-adik siswa SD sederajat kelas 5 di halaman 20 dari pelajaran 2.

Di halaman 20 soal PAI SD kelas 5 ini, adik-adik diminta untuk menjawab pertanyaan dari pelajaran 2 mengenai mengenal nama Allah dan kitab-kitab-Nya.

Mari dibuka buku paket SD kelas 5 milik adik-adik dan ayo diselesaikan soal di halaman 20.

1. Jelaskan pengertian mengenal Allah SWT melalui al-Asma’u al-Husna.

Jawab:

Mengenal Allah SWT melalui al-Asmau al-Husna yaitu mengenal Allah SWT melalui 99 nama-nama yang baik dan indah.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 SMA Halaman 78 79, Teks Pidato 10 November

2. Apa yang dimaksud dengan al-Mumit? Jelaskan.

Jawab:

Al-Mumit maksudnya adalah Yang Maha Mematikan.

Allah SWT berfirman, “Setiap yang bernyawa pasti mati”.

Hal ini berarti kematian tidak dapat dihindari oleh manusia.

Namun kematian bukanlah sesuatu yang harus ditakuti karena kematian adalah tangga menuju kebahagiaan abadi.

Baca Juga: Kunci Jawaban Seni Budaya SMP kelas 9 Halaman 54, Uji Kompetensi

3. Apa yang dimaksud dengan al-Hayyu? Jelaskan.

Jawab:

Yang dimaksud dengan al-Hayyu adalah Yang Maha Hidup.

Artinya adalah Allah SWT hidup kekal selamanya dan Yang Memberi Hidup setiap makhluk-Nya.

4. Apa yang dimaksud dengan al-Qayyum? Jelaskan.

Jawab:

Yang dimaksud dengan al-Qayyum adalah Yang Maha Berdiri atau Mandiri.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 5 SD MI Halaman 56

Artinya Allah SWT itu berdiri sendiri untuk selama-lamanya.

Allah SWT memberikan pendidikan kepada manusia untuk hidup tidak selalu bergantung kepada orang lain.

5. Apa yang dimaksud dengan al-Ahad? Jelaskan

Jawab:

Yang dimaksud dengan al-Ahad adalah Yang Maha Esa.

Maksudnya adalah Allah SWT itu Maha Esa atau tunggal, tidak beranak dan tidak diperanakkan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Lengkap Tema 3 Kelas 6 Halaman 14 15 dan 16, Bentuk Lingkaran

Itulah kunci jawaban dari soal PAI untuk adik-adik siswa SD kelas 5 di halaman 20.

Disclaimer: Konten ini dibuat untuk membantu orang tua dan siswa mengajarkan anak selama masa pandemi. Kunci jawaban di atas merupakan contoh jawaban terbuka yang bisa kembali dieksplorasi oleh murid.***

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: Buku Sekolah Elektronik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah