Pengertian Lempar Cakram, Materi PJOK SMP Kelas 9 Halaman 97

- 16 September 2021, 10:40 WIB
Materi PJOK atau Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan SMP kelas 9 halaman 97
Materi PJOK atau Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan SMP kelas 9 halaman 97 /Pixabay/jatocreate/

RINGTIMES BANYUWANGI – Simak pembahasan materi PJOK atau Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan untuk adik-adik siswa SMP kelas 9 halaman 97 mengenai pengertian dari lempar cakram.

Sebelum melakukan praktek olahraga lempar cakram, alangkah baiknya adik-adik mengetahui pengertiannya terlebih dahulu agar dapat melakukan praktek dengan baik dan benar.

Inilah pembahasan materi PJOK SMP kelas 9 halaman 97 mengenai pengertian lempar cakram, sebagaimana yang dilansir dari Buku Sekolah Elektronik pada Kamis, 16 September 2021.

Lempar cakram adalah salah satu cabang olahraga atletik dengan menggunakan cakram yang berbentuk piring dan terbuat dari logam atau bahan lain yang bundar pipih untuk dilemparkan sejauh mungkin ke arah yang telah ditentukan.

Dalam olaharga lempar cakram, terdapat beberapa prinsip dasar yang harus dipenuhi.

Baca Juga: Apa yang Dimaksud Dengan Ragam Hias, Materi Halaman 26 Seni Budaya Kelas 7 SMP

Prinsip dasar tersebut adalah cara memegang cakram, awal melempar cakram, dan berputar melempar cakram.

Untuk cara melakukan olahraga lempar cakram adalah dengan posisi badan tegap, langkahkan salah satu kaki, ayunkan cakram mengelilingi tubuh, setelah itu langkahkan kaki lurus ke depan diikuti dengan melempar cakram.

Olahraga lempar cakram adalah cabang olahraga yang seringkali ikut dalam sebuah perlombaan.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Buku Sekolah Elektronik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x