Menentukan Unsur-unsur Iklan, Slogan, dan Poster, Materi Bahasa Indonesia SMP Kelas 8

- 20 September 2021, 13:52 WIB
Simak pembahasan materi Bahasa Indonesia SMP kelas 8 tentang menentukan unsur-unsur iklan, slogan, dan poster.
Simak pembahasan materi Bahasa Indonesia SMP kelas 8 tentang menentukan unsur-unsur iklan, slogan, dan poster. /Pexels/Agung Pandit Wiguna

RINGTIMES BANYUWANGI – Simak pembahasan materi Bahasa Indonesia SMP kelas 8 semester 1 tentang menentukan unsur-unsur iklan, slogan, dan poster.

Pembahasan materi Bahasa Indonesia SMP kelas 8 ini diharapkan dapat membantu dan membudahkan siswa belajar di rumah.

Berikut pembahasan materi Bahasa Indonesia SMP kelas 8 tentang iklan, slogan, dan poster, sebagaimana dilansir dari kanal Youtube Mei aulia pada Senin, 20 September 2021.

Iklan merupakan teks yang mendorong, membujuk khalayak agar tertarik pada barang dan jasa yang ditawarkan.

Baca Juga: Soal Ulangan Bahasa Indonesia SMP Kelas 8 dan Kunci Jawaban

Iklan juga dapat diartikan sebaai pemberitahuan kepada khalayak mengenai suatu barang dan jasa.

Pada umumnya, iklan disampaikan melalui media massa, seperti televisi, radio, surat kabar, dan internet. Unsur yang ditampilkan adalah gambar, gerak, kata-kata atau suara.

Adapun fungsi iklan adalah sebagai kebutuhan untuk mengomunikasikan pesan, baik yang bersifat komersil, sosial, maupun pribadi.

Slogan adalah perkataan atau kalimat pendek yang dipakai sebagai dasar tuntunan atau pegangan hidup.

Baca Juga: Comparative and Superlative Adjective, Pembahasan Soal Bahasa Inggris Kelas 8 SMP

Contoh slogan, “berdiri sama tinggi, duduk sama rendah”, “bersatu kita teguh bercerai kita runtuh”, “tiada hari tanpa prestasi.”

Poster adalah plakat (kata-kata dan gambar) yang dipajang di tempat-tempat umum. Poster hampir sama dengan iklan, yakni pemberitahuan suatu ide, hal baru, atau hal penting kepada khalayak.

Poster mengandalkan perpaduan gambar dan kata-kata. Poster menggunakan kata-kata singkat, jelas, menarik, dan lengkap.

Contoh poster, “jadilah pelopor keselamatan berlalu lintas.”

Baca Juga: Bigger is not Always Better, Materi Bahasa Inggris Kelas 8 SMP

Perbedaan iklan, slogan, dan poster adalah sebagai berikut.

1. Iklan merpakan teks persuasif yang memadukan unsur gambar dengan kata-kata, unsur gerak, dan suara.

2. Slogan merupakan teks persuasif yang mengutamakan unsur kata-kata.

3. Poster merupakan teks persuasif yang mengutamakan kekuatan gamar dan kata-kata.

Itulah materi Bahasa Indonesia SMP kelas 8 tentang menentukan unsur-unsur iklan, slogan, dan poster.***

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah