Prediksi Soal dan Kunci Jawaban UAS PAS PJOK SD Kelas 5 Semester 1

- 23 November 2021, 12:10 WIB
Contoh soal dan kunci jawaban UAS PAS PJOK SD kelas 5 semester 1.
Contoh soal dan kunci jawaban UAS PAS PJOK SD kelas 5 semester 1. /Pixabay.com/ Felix Mendoza

RINGTIMES BANYUWANGI – Simak prediksi soal dan kunci jawaban UAS PAS PJOK atau Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan SD kelas 5 semester 1.

Dengan adanya prediksi soal dan kunci jawaban ini diharapkan dapat membantu adik-adik untuk persiapan sebelum menghadapi UAS PAS SD kelas 5 semester 1.

Inilah prediksi soal dan kunci jawaban PJOK SD kelas 5 semester 1, sebagaimana yang dilansir dari Kanal Youtube Buku Paket pada Selasa, 23 November 2021.

1. Tolakan yang benar dalam lompat jauh, posisi kaki harus berada…

Jawaban: tepat di papan tolakan.

Baca Juga: Soal dan Kunci Jawaban PAS PAI Kelas 3 SD MI Semester 1 Tahun 2021

2. Mendarat yang baik dalam lompat jauh, posisi badan harus menjatuhkan ke…

Jawaban: depan.

3. Selain melatih kekuatan otot kaki, gerakan naik turun tangga juga bertujuan untuk melatih…

Jawaban: daya tahan atau kebugaran.

4. Selain kita melakukan grakan peregangan dalam pemanasan, kita juga harus melakukan gerakan…

Jawaban: kelenturan.

5. Gerakan hand stand dalam senam ketangkasan, bertumpu dengan menggunakan…

Jawaban: tangan.

Baca Juga: Kisi-kisi Soal dan Kunci Jawaban UAS PAS PJOK SD Kelas 5 Semester 1

6. Dalam melakukan senam SKJ atau Senan Kesehatan Jasmani secara berkelompok, yang perlu diperhatikan adalah…

Jawaban: kekompakan kelompok.

7. Jumlah pemain voli dalam setiap regu adalah…

Jawaban: 6.

8. Goal, service, passing, smash.

Di atas, yang bukan termasuk dalam teknik permainan bola voli adalah…

Jawaban: goal.

9. Panjang tongkat untuk pemukul bola kasti yaitu…

Jawaban: 50-60 cm.

Baca Juga: Kisi-kisi Soal dan Kunci Jawaban UAS PAS PAI SD Kelas 5 Semester 1

10. Pada olahraga bola voli, pukulan bola yang keras dan tajam disebut…

Jawaban: smash.

11. Contoh kombinasi gerakan dasar lokomotor dan manipulatif adalah…

Jawaban: berjalan dilanjutkan menangkap bola.

12. Istilah kesebelasan sering disematkan pada permainan…

Jawaban: sepak bola karena jumlah pemain sepak bola dalam satu tim terdiri dari 11 orang.

Itulah prediksi soal dan kunci jawaban UAS PAS PJOK SD kelas 5 semester 1.

Disclaimer: Artikel ini dibuat untuk membantu adik-adik belajar di rumah selama masa pandemi.***

Editor: Suci Arin Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah