Latihan Soal Try Out Bahasa Indonesia Kelas 12 SMA MA Lengkap dengan Kunci Jawaban, Bagian 1

- 17 Maret 2022, 11:15 WIB
Berikut latihan soal persiapan Try Out mata pelajaran Bahasa Indonesia untuk kelas 12 SMA MA lengkap dengan kunci jawaban.
Berikut latihan soal persiapan Try Out mata pelajaran Bahasa Indonesia untuk kelas 12 SMA MA lengkap dengan kunci jawaban. /Pexels.com/Suzy Hazelwood//

RINGTIMES BANYUWANGI - Berikut latihan soal persiapan Try Out mata pelajaran Bahasa Indonesia untuk kelas 12 SMA MA lengkap dengan kunci jawaban. 

Soal-soal latihan Bahasa Indonesia berikut ini diharapkan dapat membantu adik-adik kelas 12 SMA MA mempersiapkan diri untuk menghadapi ujian Try Out di sekolah ataupun Ujian Nasional nantinya.

Sebelum mengerjakan latihan soal Try Out Bahasa Indonesia ini, sebaiknya adik-adik mempersiapkan diri dengan berlatih agar lebih siap. Usahakan untuk mengerjakan sendiri terlebih dulu tanpa melihat kunci jawaban.

Baca Juga: Soal Try Out Matematika Kelas 6 SD Tahun 2022, Dilengkapi Kunci Jawaban

Dilansir dari laman Bank Soal Kemdikbud pada Kamis, 17 Maret 2022, berikut latihan soal Try Out Bahasa Indonesia kelas 12 SMA MA. Selamat mengerjakan!

1. Cermati paragraf berikut dengan saksama!

1) Tersedia banyak fasilitas publik yang lengkap di tempat wisata Lombok yang satu ini. 2) Beberapa di antaranya adalah hotel dan penginapan, restoran, cafe, diskotik, dan tempat ibadah.

3) Dari daratan Lombok, perjalanan menuju 3 gili ini akan memakan waktu sekitar 30 menit. 4) Gili Trawangan sepertinya merupakan pulau yang terjauh di antara ketiga gili. 5) Banyak anak muda yang sepertinya harus datang ke Gili Trawangan karena sering digelar pesta pantai.

Kalimat fakta dalam paragraf tersebut terdapat pada kalimat nomor…

a. 2 dan 5

b. 2 dan 3

c. 1 dan 4

d. 1 dan 2

e. 1 dan 3

Jawaban: b. 2 dan 3

Baca Juga: Soal UTS Mapel Bahasa Sunda Kelas 2 SD Semester 2, Dilengkapi Kunci Jawaban

2. Perhatikan paragraf berikut dengan saksama!

(1)  Pemerintah masih menunggu harga minyak mentah dunia  stabil di kisaran 60 dolar AS per barel dalam dua bulan ke depan. (2)  Jika harga minyak mentah bisa bertahan pada posisi itu, harga solar dan minyak tanah baru bisa diturunkan.

(3) ”Kira-kira yang realistis kalau (harga minyak mentah) sudah ke 60 dolar AS per barel, pas dan stabil satu sampai dua bulan, baru diubah lagi,?? kata Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas di Jakarta, Jumat 6/11).

(4) Dua hari lalu, pemerintah menurunkan harga BBM bersubsidi jenis premium sebesar Rp500,00 per liter menjadi Rp8.000,00 terhitung 1 Desember. (5) Harga solar saat itu tetap Rp7.500,00 per liter dan minyak tanah Rp5.500,00 per liter.

Kalimat yang menyatakan fakta sesuai paragraf tersebut terdapat pada nomor…

a. (4) dan (5)

b. (1) dan (3)

c. (3) dan (4)

d. (1) dan (4)

e. (1) dan (2)

Jawaban: a. (4) dan (5)

Baca Juga: Latihan Soal Ulangan Harian Pendidikan Agama Islam Kelas 10 SMA MA Dilengkapi Kunci Jawaban

3. Area Taman Nasional Sebangau di Kalimantan Tengah hingga saat ini banyak yang rusak parah. dari 66.000 hektar luas hutan rawa gambut yang rusak di Taman Nasional Sebangau, ternyata yang direhabilitasi hanya 850 hektar atau kurang 2 persen.

Parahnya kerusakan tersebut terjadi akibat penebangan hutan liar, kebakaran, dan pengusahaan hutan. Pemerintah perlu menindak tegas terhadap oknum yang terlibat. Di kanan kiri Sungai Sebangau terlihat tonggak sisa-sisa kayu tanaman yang terbakar.

Opini pada paragraf di atas terdapat pada kalimat…

a. Kalimat 1 dan 5

b. Kalimat 1 dan 2

c. Kalimat 2 dan 3

d. Kalimat 3 dan 4

e. Kalimat 4 dan 5

Jawaban: d. Kalimat 3 dan 4

Baca Juga: Contoh Soal Latihan UTS PTS IPS Kelas 4 SD MI Lengkap dengan Kunci Jawaban, Bagian 1

4. Cermati kalimat berikut!

(1) Indonesia adalah penghasil utama minyak sawit mentah (CPO) dengan produksi 19,2 juta ton pada tahun 2008. (2) CPO kini menguasai 27 persen pangsa pasar minyak nabati dunia, mengalahkan minyak kedelai dan kanola.

(3) Harga CPO pun kini kian menarik sehingga mendorong pengusaha terus berekspansi. (4) Diperkirakan 2,8 juta hektare lahan gambut masuk konsesi kelapa sawit. (5) Menurut Irsal, lahan dengan ketebalan gambut kurang dari tiga meter dapat ditanami kelapa sawit selama dikelola taat asas. (6) Pemerintah akan menerbitkan berbagai regulasi untuk itu.

Kalimat fakta dalam teks terdapat pada nomor…

a. (5) dan (6)

b. (3) dan (4)

c. (2) dan (3)

d. (4) dan (5)

e. (1) dan (2)

Jawaban: e. (1) dan (2)

Baca Juga: Latihan Soal UTS PTS Mapel IPS Kelas 8 SMP MTs Semester 2 Terbaru 2022, Beserta Kunci Jawaban

5. Fakta adalah....

a. Berita benar

b. Kabar angin

c. Hoax

d. Berita bohong

e. Kabar isu

Jawaban: a. Berita benar

Itulah soal latihan try out kelas 12 SMA MA dilengkapi kunci jawaban. Semoga latihan pada artikel ini bermanfaat!

Disclaimer

1. Artikel ini ditulis untuk membantu para siswa belajar di rumah.

2. Artikel ini tidak menjamin secara mutlak kebenaran jawaban.***

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Bank Soal Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah