Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP Halaman 58, Isi dan Pesan Cerita Fantasi Berlian Tiga Warna

- 20 April 2022, 02:30 WIB
Berikut kunci jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP MTs halaman 58 2022, isi dan pesan dari cerita fantasi Berlian Tiga Warna.
Berikut kunci jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP MTs halaman 58 2022, isi dan pesan dari cerita fantasi Berlian Tiga Warna. /Tangkapan layar Buku Bahasa Indonesia kelas 7 SMP/Buku Kemdikbud/

 

RINGTIMES BANYUWANGI - Berikut kunci jawaban mapel Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP MTs halaman 58 lengkap tahun 2022 terkait isi dan pesan dari cerita fantasi Berlian Tiga Warna.

Kunci jawaban mapel Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP MTs Halaman 58 ini dibuat untuk membantu adik-adik belajar serta menjawab soal. Pada halaman tersebut terdapat pertanyaan yang perlu adik-adik jawab terkait isi dan pesan cerita fantasi.

Simak kunci jawaban yang dilansir dari Buku Sekolah Elektronik untuk siswa kelas 7 SMP MTs Edisi Revisi 2017 Bahasa Indonesia halaman 58 menurut Muhammad Khusaini, S.Pd. alumni Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia - Unmuh Jember kepada RINGTIMES BANYUWANGI berikut ini.

Baca Juga: 15 Contoh Soal dan Kunci Jawaban UKK PAT Mapel IPA Kelas 7 SMP, Kisi Kisi Tahun 2022

Usahakan untuk mencoba menjawab soal pada halaman 58 terlebih dulu sebelum melihat kunci jawaban agar lebih maksimal dalam berlatih dan belajar.

Sebelum membahas isi cerita fantasi berjudul Berlian Tiga Warna, ada baiknya kita mengulas terlebih dulu pengertian teks tersebut. 

Teks cerita fantasi adalah salah satu genre cerita yang menceritakan kisah fantasi atau tidak nyata sehingga cocok untuk mengasah kreativitas.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 7 SMP Halaman 71, Things in The Living Room

Menentukan Unsur Intrinsik Cerita

Uraikan isi cerita fantasi dengan bahasa sendiri dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan di bawah ini!

Urutkan kejadian yang dialami Anika pada cerita tersebut!

Jawaban:

- Anika menemukan tiga kotak berwarna ungu, biru, dan kuning di dalam kamar ibunya

- Ia mengajak Cika dan Tamika untuk berpetualang selama satu jam. 

- Anika, Tamika, dan Cika berpetualang di sebuah negeri fantasi. 

- Mereka harus menyelamatkan Putri Candy.

Baca Juga: Latihan Soal Ujian Sekolah Matematika Kelas 7 SMP MTs, Pembahasan dan Beserta Kunci Jawabannya

- Ketiga sahabat tersebut berhasil menyelamatkan Putri Candy. 

- Anika, Tamika, dan Cika mendapatkan hadiah berlian. 

- Mereka tidak kuat membawa berlian tersebut karena berat.

- Berlian ditinggalkan karena waktu telah habis, mereka kembali ke dunia nyata.

Pesan apa yang akan disampaikan pengarang melalui cerita?

Jawaban:

Pengarang ingin menyampaikan beberapa hal dari cerita berjudul Berlian Tiga Warna tersebut.

- Kita tidak boleh serakah. Waktu telah habis, maka kembalilah ke dunia nyata dan lupakan berlian. 

Baca Juga: Latihan Soal Ujian Sekolah Bahasa Inggris Kelas 7 SMP MTs Tentang Introduction, Beserta Kunci Jawabannya

- Menolong tanpa pamrih. Meski tidak mendapat hadiah, kita harus tetap berbahagia karena berhasil menolong.

Itulah kunci jawaban pada buku Bahasa Inggris kelas 7 halaman 58 terkait unsur intrinsik. Selamat belajar ya adik-adik!

Disclaimer:

1. Artikel ini dibuat untuk membantu adik-adik memahami pembelajaran serta menjawab pertanyaan secara mandiri di rumah.

2. Kunci jawaban di atas merupakan alternatif jawaban yang bisa kembali dieksplorasi.

3. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.***

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Buku Sekolah Elektronik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah