Kunci Jawaban Soal Tema 1 Kelas 5 SD MI Subtema Organ Gerak Hewan Halaman 53 dan 54

- 29 Juli 2022, 15:30 WIB
Kunci Jawaban Soal Tema 1 Kelas 5 SD MI Subtema Organ Gerak Hewan Halaman 53 dan 54
Kunci Jawaban Soal Tema 1 Kelas 5 SD MI Subtema Organ Gerak Hewan Halaman 53 dan 54 /Tangkap layar Tema 1 Kelas 5 SD MI Subtema Organ Gerak/ Buku Kemdikbud/

RINGTIMES BANYUWANGI – Berikut adalah kunci jawaban dan pembahasan soal Tema 1 kelas 5 SD MI subtema Organ Gerak Hewan halaman 53 dan 54.

Dibuatkannya kunci jawaban soal Tema 1 kelas 5 SD MI subtema Organ Gerak Hewan halaman 53 dan 54 adalah untuk mempermudah adik-adik menyelesaikan soalnya.

Kunci jawaban soal Tema 1 dengan subtema Organ Gerak Hewan halaman 53 dan 54 yang diberikan, bukan hanya bertujuan membantu adik-adik untuk menyelesaikannya dengan cepat, tapi diharapkan adik-adik mampu memahaminya juga.

Baca Juga: Kunci Jawaban Mata Pelajaran Tema 1 Kelas 5 Halaman 68, Mengenal Berbagai Jenis Tulang Gerak Manusia

Dilansir dari Bank Soal Kemdikbud pada 29 Juli 2022, berikut adalah kunci jawaban soal Tema 1 kelas 5 SD MI subtema Organ Gerak Hewan halaman 53 dan 54, dipandu langsung oleh alumni Pendidikan IPA UIN KHAS Jember, Sevie Safitri Rosalina, S. Pd.

Halaman 53

Ayo Membaca

Kupu-kupu adalah hewan yang lucu. Warnanya indah dan menarik. Banyak orang menyukainya. Dia terbang dan hinggap pada bunga-bunga. Badannya kecil, namun memiliki sayap yang lebar. Sukakah kamu pada kupu-kupu?

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Halaman 247 Kelas 5 SD MI Uji Kompetensi Nomor 1 Sampai 6 Pilihan Ganda

Kupu-kupu termasuk hewan serangga. Kupu-kupu memiliki organ gerak yang sama seperti serangga-serangga lainnya. Salah satu organ gerak yang istimewa dari kupu-kupu dan serangga lainnya adalah sayap. Dengan sayap ini, maka menjadikan serangga sebagai satu-satunya hewan avertebrata yang bisa terbang.

Tahukah kamu, sayap kupu kupu yang indah sebenarnya transparan? Lalu kenapa terlihat berwarna-warni? Sayap kupu-kupu terlihat warna-warni karena perbedaan kecerahan pada setiap lapisan tipisnya.

Kupu-kupu memiliki kemampuan terbang yang luar biasa. Kupu-kupu bisa terbang sejauh ribuan kilometer untuk mencari daerah yang hangat ketika musim dingin tiba. Kupu-kupu akan kembali lagi menempuh jarak ribuan kilometer ketika musim semi tiba. Meskipun demikian, kupu-kupu tidak bisa terbang apabila suhu tubuhnya di bawah 30 derajat celcius.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 5 SD MI Halaman 248 Uji Kompetensi Nomor 7 - 12

Paragraf Ide Pokok
1 Ciri-ciri bentuk kupu-kupu secara umum yang sangat lucu dan cantik
2 Alat gerak kupu-kupu adalah sayap dan termasuk ke dalam golongan serangga
3 Penjelasan tentang kenapa sayap kupu-kupu bisa berwarna, padahal sayapnya transparan.
4 Kupu-kupu mampu terbang sejauh ribuan kilometer

Baca Juga: Kunci Jawaban Serta Pembahasan Tema 1 Kelas 5 SD MI Subtema Organ Gerak Hewan Halaman 42 dan 43

Halaman 54

Ayo Mengamati

Kamu telah mengetahui organ gerak hewan vertebrata dan avertebrata.

Pada pembelajaran sebelumnya kamu telah mengetahui gerak kelinci, siput, kupu-kupu.

Bersama kelompokmu, melalui contoh gerak hewan-hewan tersebut, identifikasikan ke dalam kelompok hewan vertebrata atau avertebrata. Kemudian buatlah perbandingan antara keduanya. Lakukan dengan diskusi secara berkelompok.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 5 SD MI Halaman 247 Uji Kompetensi Nomor 1 - 6

Hal yang dibandingkan

Cara Bergerak

Vertebrata: Kelinci dapat bergerak dengan cara berlari dan melompat dengan lincah.

Avertebrata: Kupu-kupu menggunakan sayapnya untuk terbang, tapi berjalan lambat. Sedangkan siput menggunakan perutnya untuk berjalan.

Bernafas

Vertebrata: Kelinci memiliki sistem pernafsan menggunakan paru-paru.

Avertebrata: Untuk kupu-kupu bernafas menggunakan trakea, sedangkan siput bernafas dengan kulitnya.

Baca Juga: Kunci Jawaban Mata Pelajaran Tema 1 Kelas 5 Halaman 65, Mengenal Aktivitas Manusia dan Organ Geraknya

Berkembangbiak

Vertebrata: Dalam melangsungkan keturunannya, kelinci berkembangbiak dengan cara vivipar atau melahirkan.

Avertebrata: Kupu-kupu dan siput sama-sama berkembangbiak dengan cara ovipar atau bertelur.

Demikianlah kunci jawaban latihan soal tema 1 kelas 5 SD MI subtema Organ Gerak Hewan halaman 53 dan 54 yang dapat dirangkum.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 5 SD MI Halaman 183 Uji Kompetensi Nomor 1 - 5, Bangun Ruang

Semoga kunci jawaban dan pembahasan yang diberikan bisa dipahami oleh adik-adik sekalian.

Disclaimer :

- Artikel ini dibuat untuk membantu siswa belajar.

- Kunci jawaban ini bersifat terbuka, sehingga para siswa dapat mengeksplor jawaban lebih jauh dan lebih baik.

- Artikel ini tidak menjamin kebenaran jawaban 100 persen.***

Editor: Rika Wulandari

Sumber: Buku Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah