Latihan Soal Ujian Sekolah US dan Try Out Bahasa Indonesia Kelas 6 Terbaru, Auto Lulus

- 25 Desember 2022, 15:15 WIB
Berikut latihan soal ujian sekolah US dan Try Out Bahasa Indonesia kelas 6 SD Terbaru, lanjutan latihan soal part 1.
Berikut latihan soal ujian sekolah US dan Try Out Bahasa Indonesia kelas 6 SD Terbaru, lanjutan latihan soal part 1. /unsplash.com

RINGTIMES BANYUWANGI - Inilah soal ujian sekolah US dan Try Out Bahasa Indonesia kelas 6 SD Terbaru.

Halo adik - adik pada artikel ini akan dipaparkan pembahasan mengenai soal ujian sekolah US dan Try Out Bahasa Indonesia kelas 6 SD terbaru.

 

Semoga dengan pembahasan artikel ini dapat dijadikan referensi belajar adik - adik sehingga bisa menjawab pertanyaan bapak / ibu di sekolah dan mendapatkan nilai yang maksimal. 

Baca Juga: Pembahasan Soal UTS PTS Bahasa Indonesia Kelas 5 SD Semester 1, Part III

Adapun artikel ini dikutip dari soal ujian sekolah US dan Try Out Bahasa Indonesia kelas 6 SD yang dipandu oleh alumni PGSD Univ. Terbuka, Diana Zulfani, S.Pd. Untuk lebih jelasnya, berikut soal ujian sekolah US dan Try Out Bahasa Indonesia kelas 6 :

1. Cermati paragraf berikut!

Ir. Soekarno merupakan Presiden Pertama Republik Indonesia (RI) dan Pahlawan Proklamator. Beliau menjadi Presiden RI sejak tahun 1945-1967.

Ir. Soekarno dikenal pandai berpidato dan menguasai beberapa Bahasa asing sehingga dijuluki sebagai "Singa Podium". Ir. Sockarno lahir di Surabaya, Jawa Timur pada tanggal 6 Juni 1901.

Sumber : Buku Siswa kelas V Tema 7 Peristiwa dalam Kehidupan Revisi 2017

Berikut yang merupakan jawaban dari pertanyaan dengan kata tanya Siapa dari paragraf di atas adalah ....

A. Presiden RI Pertama

B. Ir. Soekarno

C. Pahlawan Proklamator

D. 6 Juni 1901

Jawaban : B

Fokus kepada kata “siapa” dimana hal ini merupakan pertanyaan tentang orang.

2. Cermatı hasıl pengamatan berikut!

Wajah baru alun-alun kota Cirebon. Beberapa fasilitas publik yang ada di alun-alun lebih diperbanyak, seperti pedestrian, microlibrary, shelter PKL, jogging track, taman bermain dan toilet. Ada juga sarana penunjang seperti air mancur, gapura utama yang berbentuk candi bentar serta lapangan.

Baca Juga: Pembahasan Soal PAS UAS Bahasa Indonesia Kelas 5 SD MI Semester 1 Dilengkapi Kunci Jawaban Terbaru

Yang unik dari alun-alun ini, yakni terletak dari rumput yang dijejerkan lurus mengikuti arah kiblat. Hal ini dikarenakan alun-alun yang letaknya berdampingan dengan Masjid Raya At-Taqwa, juga kerap digunakan untuk sholat jamaah, seperti sholat jumat dan sholat hari raya

Kesimpulan dari hasil pengamatan tersebut adalah ….

A. Alun-alun kota Cirebon bersebelahan dengan Masjid Raya At-Taqwa

B. Alun-alun kota Cirebon memiliki wajah baru

C. Alun-alun kota Cirebon menjadi obyek wisata baru

D. Alun-alun kota Cirebon memiliki beragam fasilitas public

Jawaban : D

Jawaban ini bisa kita lihat dari paragraph pertama sebab biasanya paragraph pertama sebagai inti dan paragraph lainnya adalah penjelas.

3. Perhatikan Laporan Hasil Pengamatan!

Data Hasil Kunjungan

Hari/ Tanggal: Senin, 6 Januari 2020
Waktu: 10.00 – 12.00 WIB

Baca Juga: Pembahasan Materi Bahasa Indonesia Kelas 5 SD, Pembahasan Tanda Baca

Tempat: Perpustakaan Daerah
Tujuan : ….
Penanggung jawab : Ibu Ade Maryana
Peserta : Şiswa kelas VI SD Juara sebanyak 28 orang
Hasil Pengamatan :

Kalimat yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang pada laporan Hasil Pengamatan tersebut adalah …

A. Untuk mengetahui kegiatan yang dilakukan petugas perpustakaan

B. Untuk mengetahui jumlah buku dan fasilitas perpustakaan

C. Untuk mengetahui jumlah pengunjung yang datang setiap harinya

D. Untuk mengetahui jumlah buku dan jumlah peminjam buku

Jawaban : B

Dari keempat jawaban diatas yang paling tepat dilakukan dalam penelitian dengan topik yang sudah dipaparkan diatas yakni jumlah buku dan fasilitas perpustakaan. Jawaban yang lain adalah tujuan penelitian yang tidak terlalu umum untuk dilakukan Ketika objeknya adalah sebuah perpustakaan.

Baca Juga: Rangkuman Soal PTS UTS Bahasa Indonesia Kelas 5 SD Semester 2 Lengkap Kunci Jawaban dan pembahasan

4. Perhatikan teks berikut!

Penghematan energi dapat dilakukan dengan cara menghemat pemakaian listrik. Cara penghematan tersebut dapat dilakukan dengan menyusun pemakaiannya, misalnya menyalakan lampu hanya pada ruang tertentu saja.

Informasi tersirat berdasarkan teks tersebut adalah ..

A. Menghemat energi bisa dilakukan dengan menghemat listrik.

B. Menghemat listrik dengan menyalakan lampu pada ruang tertentu saja.

C. Cara menghemat listrik yakni dengan menyalakan lampu diseluruh ruangan

D. Cara menghemat energi yakni dengan menggunakan listrik sebanyak-banyaknya

Jawaban : A

Lihat paragraph pertama jawaban sudah jelas jika untuk menghemat energi bisa dilakukan dengan menghemat listrik.

Baca Juga: Inilah Prediksi soal dan Kunci Jawaban UAS PAS Bahasa Indonesia Kelas 4 SD Tema 4 Semester 1

5. Cermati paragraph berikut!

Nahar mengatakan, saat ini orang tua harus waspada. Dia menilai, perlu ada cara agar anak tidak merasa diambil haknya untuk bermain di luar rumah.

"Perlu ada cara-cara untuk mengatasi dan mewaspadai hal tersebut, salah satunya yaitu dengan mendongeng serta lakukan komunikasi orang tua penuh variasi pada anak," ucapnya. Dengan cara tersebut, lanjut Nahar, pola kejenuhan dan kebosanan anak akibat pandemi wabah Corona dapat teratasi.

Sehingga, kata dia, tidak terjadi dampak buruk yang tidak diinginkan.

Menurut paragraf tersebut, bagaimana cara agar anak tidak merasa bosan di rumah saat pandemi?

A. Orang tua membiarkan anak tetap bermain di luar rumah.

B. Anak dibelikan berbagai mainan baru.

C. Anak diberikan kegiatan dari pagi hingga malam.

D. Orang tua mendongeng serta melakukan komunikasi yang bervariasi dengan anak.

Jawaban : D

Jawaban A, B dan C tidak ada pada paragaf jadi bisa dilihat dengan jelas bahwa jawaban yang tepat untuk soal no 5 adalah D.

Baca Juga: Inilah Soal UTS PTS Bahasa Indonesia Kelas 4 Semester 1, Lengkap dengan Kunci Jawaban

Demikian latihan soal ujian sekolah US dan Try Out Bahasa Indonesia kelas 6 Terbaru, lanjutan dari artikel sebelumnya.

Disclaimer:

1.Artikel ini dibuat untuk membantu adik-adik memahami pembelajaran serta menjawab pertanyaan secara mandiri di rumah.

2.Artikel ini tidak menjamin kebenaran yang bersifat mutlak, karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

 

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x