Latihan Soal UTS PTS PAI Kelas 5 SD MI Semester 2 di Kunci Jawaban dan Pembahasan

- 27 Desember 2022, 09:00 WIB
Berikut soal UTS PTS PAI kelas 5 SD MI kurikulum 2013 pilihan ganda dilengkapi kunci jawaban dan pembhasan, sebagai referensi belajar.
Berikut soal UTS PTS PAI kelas 5 SD MI kurikulum 2013 pilihan ganda dilengkapi kunci jawaban dan pembhasan, sebagai referensi belajar. /unsplash.com

RINGTIMES BANYUWANGI – Berikut prediksi soal UTS PTS PAI kelas 5 SD MI beserta kunci jawaban semester 2 kurikulum 2013 dilengkapi dengan pembahasan.

Halo adik - adik pada artikel ini akan dipaparkan pembahasan mengenai prediksi soal kelas 5 SD MI sebagai evaluasi belajar.

Semoga dengan pembahasan artikel ini dapat dijadikan referensi belajar adik - adik sehingga bisa menjawab pertanyaan bapak / ibu di sekolah dan mendapatkan nilai yang maksimal.

Baca Juga: Bocoran Soal UAS PAI Kelas 5 SD Semester 2 dilengkapi kunci jawaban danPembahasan

Adapun artikel ini dilansir dari kanal YouTube Jagat Edukasi dan dipandu Alumni PGSD Universitas Terbuka, Diana Zulfani, S.Pd. Untuk lebih jelasnya, berikut pembahasan soal UTS PTS PAI kelas 5 SD MI kurikulum 2013 :

1. Tujuan utama pasukan bergajah adalah ingin … .

a. Membangun ka’bah

b. Menyerang orang kafir

c. Menghancurkan ka’bah

d. Menghancurkan kota Mekah

Jawaban: c. Menghancurkan ka’bah

Pembahasan: Tujuan pasukan bergajah menyerang mekah​ adalah untuk menghancurkan ka'bah dan memindahkan pusat ibadah haji ummat islam ke yaman.

2. Yang dapat menghentikan Raja Abrahah dan pasukannya adalah … .

Baca Juga: Pembahasan PAI Kelas 4 Halaman 103 Semester 2 Ayo Berlatih, Mari Melaksanakan Salat

a. Orang-orang Mekah

b. Tentara kaum Quraish

c. Burung-burung Ababil yang dikirim Allah

d. Burung-burung hud

Jawaban: c. Burung-burung Ababil yang dikirim Allah

Pembahasan: Burung Ababil diperintahkan Allah untuk menghancurkan pasukan gajah dengan melempari batu-batu panas.

3. Tahun menjelang kelahiran Nabi Muhammad Saw disebut dengan tahun … .

a. Masehi

b. Gajah

c. Hijrah

d. Kenabian

Baca Juga: Inilah Prediksi Soal UAS PAI Kelas 4 SD Semester 2 Lengkap dengan Kunci Jawaban dan Pembahasan

Jawaban: b. Gajah

Pembahasan: Dalam Surat Al-Fil menceritakan tentang pasukan gajah yang menyerang Mekah dan tahun kelahiran Nabi Muhammad Saw.

4. Diantara orang yang termasuk As Sabiqunal Awwalun adalah … .

a. Musailamah al Kazzab

b. Abu Bakar as Shiddiq

c. Zubair bin Awwan

d. Aswad al Unsi

Jawaban: b. Abu Bakar as Shiddiq

Pembahasan: Abu Bakar as Shiddiq termasuk orang pertama yang memeluk agama Islam.

5. Sahabat yang setia menemani Rasulullah saat perjalanan hijrah ke Madinah adalah … .

a. Abu Bakar as Shiddiq

b. Usman bin Affan

c. Umar bin Khattab

d. Ali bin Abi Thalib

Baca Juga: Kumpulan Latihan Soal Try Out Bahasa Indonesia Kelas 6 SD MI Dilengkapi Kunci Jawaban dan Pembahasan

Jawaban: a. Abu Bakar as Shiddiq

Pembahasan: Sahabat yang menemani Nabi sewaktu hijrah ke Madinah adalah Abu Bakar Ash-Siddiq. Rasulullah SAW dan Abu Bakar Ash-Siddiq meninggalkan Mekkah menuju Yastrib (Madinah) secara sembunyi-sembunyi karena kondisi Mekkah yang memang genting.     

6. Pada zamannya Abu Bakar as Shiddiq ada orang yang mengaku nabi, tetapi orang tersebut adalah nabi palsu. Diantaranya adalah … .

a. Abu Ubaidillah

b. Sa’ad bin Abi Waqas

c. Musailamah Al Kazzab

d. Ali bin Abi Thalib

Jawaban: c. Musailamah Al Kazzab

Pembahasan: Musailamah Al Kazzab adalah seseorang yang mengaku sebagai nabi pada zaman Abu Bakar as Shiddiq.

7. Orang terdahulu yang pertama masuk Islam disebut … .

Baca Juga: Inilah Soal UAS PAS Bahasa Indonesia Kelas 5 SD Semester 2 dilengkapi Kunci Jawaban dan Pembahasan part 3

a. As Sabiqunal Awwalun

b. Al Awwalunal Awwalun

c. As Sabiqunal Akhirun

d. Al Awwalunal Akhirun

Jawaban: a. As Sabiqunal Awwalun

Pembahasan: Golongan orang yang pertama kali masuk Islam dinamakan As Sabiqunal Awwalun.

8. Karena ketegasan dan keberaniannya Umar bin Khattab mendapat gelar … .

a. As Siddiq

b. Al Faruq

c. As Saja’ah

d. Abu Hafes

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 5 SD MI Halaman 20 Kurikulum 2013 Ayo Berlatih Ulasan Teks Narasi Sejarah

Jawaban: b. Al Faruq

Pembahasan: Al Faruq yang berarti sang pembeda antara yang haq (benar) dan yang batil (salah).

Esai!

1. Enggan menyantuni anak yatim termasuk ciri-ciri … .

Jawaban: Mendustakan agama

2. Pasukan bergajah dipimpin oleh … .

Jawaban: Raja Abrahah

3. Surat Al-Fil diturunkan di kota … .

Jawaban: Mekah

Baca Juga: Latihan Soal UAS PAS Bahasa Indonesia Kelas 5 SD Semester 2 Lengkap Dengan Kunci Jawaban dan Pembahasan

4. Rasul adalah … .

Jawaban: Utusan Allah yang mendapatkan wahyu untuk dirinya sendiri dan menyebarkan kepada umat manusia.

5. Seorang rasul yang dibakar hidup-hidup oleh Raja Namrud tetapi tidak merasakan panasnya api adalah … .

Jawaban: Nabi Ibrahim a.s

Demkian pembahasan kunci jawaban soal UTS PTS PAI kelas 5 SD MI semester 2 kurikulum 2013.

 Baca Juga: Latihan Soal PTS UTS Bahasa Indonesia Kelas 4 SD MI, Komplit dengan Kunci Jawaban dan Pembahasan

Disclaimer:

1.Artikel ini dibuat untuk membantu adik-adik memahami pembelajaran serta menjawab pertanyaan secara mandiri di rumah.

2.Artikel ini tidak menjamin kebenaran yang bersifat mutlak, karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

 

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x