Pasutri Blitar Bikin Sayur Rumahan Jadi Ladang Bisnis dengan Omset Rp700 Juta Per Hari

- 24 Mei 2021, 21:25 WIB
Pasangan suami istri (Yogi/kiri) (Yona/kanan).*
Pasangan suami istri (Yogi/kiri) (Yona/kanan).* /Tangkap layar/YouTube Pecah Telur/

RINGTIMES BANYUWANGI – Pasangan suami istri atau pasutri dari Kota Blitar, Jawa Timur memiliki kisah unik, menarik, dan tentunya sangat edukatif di bidang bisnis rumahan.

Berawal dari dagang sayur untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga, kini pasutri dari Blitar ini bisa mendapatkan omset hingga Rp700 juta rupiah lebih setiap harinya.

Tak begitu saja bisa menghasilkan omset hingga ratusan juta, bisnis jual sayur rumahan milik pasutri bernama Pak Yogi dan Bu Yona ini sempat mendapatkan terpaan dari profit yang rendah hingga cercaan dari berbagai pihak.

Baca Juga: Diskon Hingga 90% PLUS Voucher, Belanjaan Kamu Jadi Lebih Murah Lagi di Shopee Murah Lebay!

Memiliki 40 karyawan yang terdiri dari pemuda kreatif hingga ibu-ibu rumah tangga di sekitar Kota Blitar yang juga tak kalah kreatif.

Pasutri asal Blitar, Jawa Timur ini mengaku jika sebelumnya mereka telah memiliki usaha sebagai pengepul botol bekas. Dengan omset hingga Rp700 juta, Pak Yogi dan Bu Yona memutuskan untuk menyudahi bisnis mereka dengan alasan keyakinan.

Mengakhiri bisnis jadi pengepul botol bekas, ide jualan sayur di rumah muncul dengan berbagai pertimbangan.

Sejak awal penjualan hanya mendapatkan omset satu Rp1 juta rupiah hingga kini mampu mendapatkan omset hingga Rp700 juta rupiah, pasutri ini telah melakukan berbagai tranformasi dan inovasi yang modern.

Baca Juga: 3 Ide Bisnis yang Bikin Cepat Kaya Hanya dengan Modal Sedikit

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x