9 Camilan Enak yang Menyehatkan Jantung, Salah Satunya Coklat Hitam

23 Desember 2020, 14:30 WIB
ilustrasi camilan enak yang menyehatkan jantung /PEXELS

RINGTIMES BANYUWANGI – Pengetahuan mengenai jenis camilan enak yang menyehatkan jantung penting untuk kita ketahui.

Seperti yang kita ketahui, saat ini ada berbagai jenis camilan enak yang beredar di sekitar kita. Tetapi kita jarang mengetahui mengenai dampaknya untuk kesehatan jantung.

Camilan enak dan sehat untuk jantung harus memiliki kandungan zat-zat yang dibutuhkan jantung.

Baca Juga: Tanggal Gajian Tiba, Shopee Gajian Sale Punya Promo Spesial buat Kamu!

Sementara itu camilan enak yang mengandung banyak lemak jahat dan gula berlebih tentu berbahaya untuk kesehatan jantung kita.

Ada berbagai pilihan camilan enak dan menyehatkan jantung yang bisa kita konsumsi sehari-hari, salah satunya coklat hitam.

Ringtimesbanyuwangi.com melansir dari WebMd pada Rabu, 23 Desember 2020, berikut ini camilan enak yang menyehatkan jantung.

Baca Juga: Uji Coba 6G, China Diklaim Lebih Unggul Dari Amerika Serikat

1. Edamame dan jus lemon

Edamame atau kedelai adalah salah satu cemilan enak dan menyehatkan jantung yang secara alami rendah natrium serta menjadi sumber protein yang baik.

Untuk menikmatinya, Anda bisa mencampur edamame yang sudah dikukus dan direbus dengan sedikit jus lemon.

2. Yogurt sundae

Yogurt sundae adalah cemilan yang terdiri dari campuran sereal gandum utuh, irisan pisang, dan biji bunga matahari tawar dengan tambahan yogurt vanila rendah lemak tanpa gula.

Baca Juga: Harga Terbaru 30 Jenis Keladi yang Paling Laris dan Populer, Cek Sekarang

Tentunya ini menjadi cemilan yang lebih enak jika diberi taburan ceri kering dan bisa menyehatkan jantung.

3. Salad biji-bijian utuh

Cara membuatnya cukup mudah, Anda hanya perlu mencampurkan gandum utuh, sayuran, buah-buahan atau kacang yang telah dikeringkan dengan sedikit jus jeruk nipis segar.

Anda akan mendapatkan serat dan nutrisi yang baik untuk jantung Anda, ditambah rasa yang enak.

Baca Juga: Cara Mudah Perawatan Ketiak dengan Bahan Alami, Aman dan Bisa Dilakukan di Rumah

4. Smoothie beku

Smoothie beku adalah salah satu camilan yang menyehatkan jantung. Cara membuatnya dengan menghaluskan yogurt tanpa lemak dan gula bersama buah beri ke dalam blender.

Setelah itu bekukan selama beberapa jam. Rasanya nikmats seperti smoothie sungguhan dan tentunya menyehatkan jantung.

5. Crackerwiches

Ini adalah sandwich mini yang dibuat dengan biskuit. Taruh sedikit selai kacang dan pisang diatas biskuit gandum atau campuran lain yang Anda suka.

Baca Juga: 7 Tips Ampuh Memutihkan Kaki Secara Alami, Efektif Hilangkan Kaki Yang Belang

Camilan enak dan menyehatkan jantung siap dinikmati.

6. Apel dengan mentega kacang

Cara membuatnya yaitu dengan memasangkan irisan apel dengan selai kacang atau selai almond. Makan kacang-kacangan kemungkinan lebih rendah terkena penyakit jantung.

7. Pizza kecil

Taburi muffin inggris dengan potongan tomat dan taburan keju mozarella parut rendah lemak, lalu panggang hingga kejunya meleleh. Camilan yang enak dan menyehatkan jantung siap dinikmati.

Baca Juga: 7 Cara Mudah Membuat Bibir Merah Merona Secara Alami, Cek Selengkapnya

8. Coklat hitam

Makan sedikit coklat setiap hari dapat menurunkan risiko stroke dan serangan jantung. 

Celupkan pisang ke dalam coklat hitam leleh, lalu biarkan membeku di lemari es untuk camilan manis kaya serat dan kalium.

9. Sayuran dan saus kacang

Campurkan sayuran berwarna cerah seperti tomat, ceri, wortel dan paprika hijau dengan saus kacang atau saus yang menyehatkan lainnya dalam wadah.

Baca Juga: 4 Air Rebusan Tanaman Hias Ini Berfungsi Sebagai Obat Herbal, Cek Selengkapnya

Maka camilan enak yang sehat untuk jantung bisa Anda nikmati.***

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: WEB MD

Tags

Terkini

Terpopuler