Kandungan dan Manfaat dari Budidaya Maggot BSF

20 Januari 2021, 19:55 WIB
Ilustrasi: Maggot dari Lalat Tentara Hitam Potensi Ekonominya Mantap tensi Belatung Maggot Riau Akan Jadi Industri Terbesar di Dunia /avocado876/Pixabay/

RINGTIMES BANYUWANGI- Black Soldier Fly (BSF) atau lalat tentara hitam adalah salah satu pengurai sampah organik yang paling baik.

BSF ini tidak mau menempel pada tempat yang kotor dan hanya mau menempelkan telurnya pada tempat yang bersih.

Maggot BSF ini setelah menetas membutuhkan waktu selama 1 bulan untuk tumbuh dewasa sebelum menjadi BSF, berbeda dengan lalat lainnya.

Baca Juga: ShopeePay Bagikan Lima Inspirasi Resolusi Tahun 2021

Sehingga manggot BSF ini mampu mengurai sampah organik lebih banyak. Maggot BSF ini juga bisa mengurangi bakteri jahat seperti zamonela dan ecolli yang menyebabkan diare.

Kandungan yang terdapat dalam maggot BSF juga banyak. Tidak hanya maggotnya saja, BSF yang mati serta sisa dari maggot BSF juga bisa digunakan.

Berikut kandungan dan manfaat dari maggot BSF sebagaimana dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari berbagai sumber.

Baca Juga: Bisnis Alternatif di Tengah Pandemi Covid-19 dengan Budidaya Maggot BSF

1. Kandungan yang terdapat pada maggot BSF antara lain: Protein sampai 45 persen, lemak, kalsium, asam amino, dan zat kiffin.

Sedangkan untuk manfaatnya antara lain,

  • Bisa di gunakan sebagai pengganti tepung ikan. Yang kebanyakan dipakai pada kosentrat.
  • Pengurangan biaya pakan ternak hingga 50 persen.
  • Mempercepat pertumbuhan hewan ternak, dari protein yang tinggi,lemak,kalsium asam amino dan zat kiffin. Pada kosentrat yang sering di pakai hanya mengandung protein 25-28 persen.
  • Pembuatan kosentrat secara mandiri. Dengan cara menghaluskan maggot BSF campur dengan bekatul, jagung giling, daun-daunan seperti daun pepaya,singkong,kangkung dan lain-lain bisa langsung di keringkan dan melalui proses fermentasi.
  • Sebagai pembersih kandang dan mengurangi bau pada kotoran hewan ternak ayam,babek dan entok yang menggunaka tipe kandang di atas tanah.
  • Juga bisa di keringkan dari maggot kering ini bisa di ambil minyaknya yang banyak manfaatnya.
  • Juga bisa di gunakan sebagai bahan kosmetik.

Baca Juga: Budidaya Jambu Kristal Kini Banyak Diminati Petani, Hasilnya Menggiurkan

2. Kandungan pada BSF yang mati dan cangkang prepupa BSF juga kaya akan protein hingga 34,5 persen.

Bermanfaat untuk perkembangan hewan ternak seperti ayam,bebek,entok,angsa dan lele dan mengurangi biaya pakan.

3. Kandungan pada sisa maggot BSF berupa unsur hara yang baik untuk pupuk, media tanam bunga dan media untuk tanam bibit.

Dari sini dapat disimpulkan budiaya maggot BSF sangat bermanfaat juga menguntungkan. Karena dalam prosesnya semua bisa digunakan dan dimaanfaatkan tanpa sisa.

Sebagai alternatif pengurangan sampah organik pada pasar-pasar dan perumahan yang biasanya hanya ditumpuk dan hanya sedikit yang melalui proses untuk pupuk.***

Editor: Shofia Munawaroh

Tags

Terkini

Terpopuler