3 Makanan Penurun Kolesterol Tinggi Alami, Segera Makan Tahu

22 Januari 2021, 19:20 WIB
Ilustrasi tahu mentah.* /Pixabay/

RINGTIMES BANYUWANGI – Mengetahui jenis makanan penurun kolesterol tinggi dengan alami dan cepat merupakan hal penting mengingat banyak jenis makanan mengandung kolesterol jahat.

Kolesterol bisa diturunkan dengan makanan penurun kolesterol dengan bahan alami dan tentunya cepat.

Agar dapat turun dengan cepat, Anda bisa mengkonsumsi berbagai jenis makanan penurun kolesterol secara alami dan tentunya cepat dalam memberantas kolesterol.

Baca Juga: Turunkan Kolesterol Tinggi Lewat 3 Makanan, Salah Satunya Tahu

Dewasa ini, mengkonsumsi jenis makanan tinggi kalori sudah menjadi kebiasaan buruk yang dianggap sepele bagi masyarakat.

Makanan tinggi kalori tersebut biasanya akan mengandung lemak trans, gula, serta garam yang amat tinggi dan menyebabkan masalah kesehatan jangka panjang.

Namun, banyak yang tak menyadari jika makanan tersebut bisa menjadi sumber penyakit serius dikemudian hari.

Salah satu masalah kesehatan yang tak hanya dirasakan kalangan usia lanjut melainkan sudah merambah ke usia muda adalah kolesterol tinggi.

Kolesterol tinggi dapat terjadi karena manusia kerap mengkonsumsi berbagai makanan yang dinilai memiliki kandungan lemak trans dan menyebabkan lonjakan LDL naik dalam tubuh.

Baca Juga: Obat Kolesterol Tinggi Secara Alami, Segera Makan Bawang Bombay

Kolesterol tinggi bukan hanya jadi perhatian orang dengan usia tua, melainkan juga anak muda berusia 20 tahun pun kini sudah mulai banyak yang terkena kolesterol tinggi.

Fatalnya, banyak yang tak mengetahui jika kolesterol tinggi ini akan berujung pada penyakit serius lainnya seperti serangan jantung, hipertensi, hingga stroke.

Untuk itu, saat kolesterol melonjak tinggi sebaiknya Anda mengkonsumsi jenis makanan penurun kolesterol tinggi yang alami dan cepat. Apa sajakah makanan tersebut?

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari Healthline pada 22 Januari 2021, berikut 3 makanan penurun kolesterol tinggi dengan alami dan cepat.

Baca Juga: 3 Obat Kolesterol Tinggi Secara Alami, Sering Makan Bawang Merah

1. Bawang Putih

Sebagai jenis bahan alami anti inflamasi, bawang putih menjadi salah satu bahan yang kerap dijadikan obat bagi banyak penyakit termasuk kolesterol tinggi.

Bawang putih bisa menjadi makanan penurun kolesterol tinggi secara cepat dan alami.

Cukup menambahkan bawang putih pada makanan favorit Anda setiap harinya untuk menurunkan kolesterol dengan cepat.

2. Tahu dan Tempe

Makanan berbahan dasar kedelai menjadi makanan penurun kolesterol tinggi dengan cepat dan alami.

Tahu dan tempe hingga susu kedelai merupakan beberapa ontoh produk kedelai yang bisa Anda konsumsi.

Baca Juga: 5 Makanan Pemberantas Kolesterol Tinggi, Segera Konsumsi Terong

Namun ingatlah untuk tidak menyajikan tahu dan tempa dengan cara menggorengnya pada minyak yang terendam karena akan membuat kolesterol jahat meningkat.

3. Alpukat

Buah super nutrisi ini menjadi salah satu makanan terbaik penurun kolesterol tinggi dengan cepat dan alami. Alpukat mengandung banyak lemak baik sehingga membuat kadar HDL Anda naik dan menurunkan kadar kolesterol jahat atau LDL.

Anda bisa mengkonsumsi alpukat sebagai camilan sore hari. Ingat untuk tidak menambahkan bahan lain seperti gula atau susu kental manis pada alpukat.***

Editor: Indah Permata Hati

Sumber: Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler