Kenali Penyebab Selaput Dara Sobek Saat Berhubungan Seks Pertama Kali

13 Maret 2021, 14:15 WIB
Ilustrasi selaput dara pecah saat berhubungan seks / Freepix/

RINGTIMES BANYUWANGI - Selaput dara adalah jaringan tipis yang terletak pada lubang vagina.

Bentuknya bisa bermacam-macam, selain itu tidak semua orang memiliki selaput dara pada bagian vaginanya.

Banyak yang percaya bahwa selaput dara pecah ketika seseorang melakukan hubungan seks penetrasi untuk pertama kalinya.

Akan tetapi, tidak semua wanita saat berhubungan seksual mengalami selaput dara robek.

Baca Juga: 5 Jenis Suara Seksi yang Dinantikan Pria Saat Berhubungan Seks

Selaput dara mungkin sudah pernah robek dari aktivitas sebelum melakukan hubungan seksual.

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari Medical News Today pada 13 Maret 2021.

Kebanyakan wanita yang belum menikah tentu penasaran dengan selaput dara yang bisa sobek.

Baca Juga: 5 Hal yang Dialami Tubuh Setelah Lama Tidak Berhubungan Intim

Tentu banyak wanita bertanya-tanya Penyebab apa yang bisa menimbulkan selaput dara robek? dan apakah rasanya sakit?

Penyebab Selaput Dara Robek

Beberapa orang banyak mengira bahwa selaput dara yang robek hanya pada saat melakukan hubungan seksual.

Tanpa disadari, selaput dara bisa robek, pecah dan meregang akibat beberapa aktivitas yang sering dilakukan seperti:

1. Mastrubasi

Selaput dara bisa sobek biasanya disebabkan oleh kebiasaan mastrubasi. Bahkan alat bantu seks yang teralu besar dan terlalu masuk ke dalam bisa membuat selaput dara sobek.

2. Melakukan Aktivitas Fisik

Banyak wanita tidak menyadari bahwa aktivitas sehari-hari bisa membuat selaput dara sobek.

Tidak hanya melakukan hubungan seksual saja, selaput dara bisa sobek karena melakukan aktivitas seperti senam, bersepeda, menunggangi kuda.

Baca Juga: 5 Kesalahan Pria Paling Dibenci Wanita Saat Berhubungan Seks

3. Menggunakan tampon saat menstruasi

Tampon merupakan sebuah alat biasa digunakan untuk menyerap darah menstruasi. Tampon digunakan dengan cara dimasukkan ke dalam vagina.

Penggunaaan tampon dapat membuat selaput dara sobek.

Selaput dara robek saat pertama kali berhubungan seks tergantung pada faktor seperti:

  • Bentuk selaput dara
  • Sudah robek atau tidak
  • Jenis aktivitas seksual

Rasa yang Ditimbulkan Saat Selaput Dara Robek

Baca Juga: 5 Akibat Terlalu Sering Mengeluarkan Sperma, Pria Wajib Tahu

Jika seseorang memiliki selaput dara dapat robek saat pertama kali melakukan hubungan seks penetrasi, hal ini bisa menyebabkan rasa sakit dan bisa menyebabkan pendarahan ringan.

Tetapi banyak orang memiliki pengalaman pertama yang menyenangkan dengan jenis seks ini, semua tergantung pada orang dan tubuhnya.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: Medical News Today

Tags

Terkini

Terpopuler