4 Jenis Tanaman Hias Cantik dan Unik Beserta Harganya, Mulai dari Rp3 Ribu Saja

8 November 2021, 14:40 WIB
Berikut ini beberapa jenis tanaman hias yang cantik dan unik dilengkapi dengan harganya di pasaran, mulai dari harga Rp3 ribu saja /instagram @Jandabolong.indonesia

RINGTIMES BANYUWANGI – Simak beberapa tanaman hias cantik, unik nan mempesona untuk mempercantik rumah.

Ada banyak jenis tanaman hias di sekitar kita yang masing-masing memiliki kecantikan yang istimewa, baik itu dari warna daun, corak, hingga bentuk bunga yang unik.

Tanaman hias yang cantik dan unik bisa dijadikan hadiah untuk orang-orang tercinta dan juga menghias rumah agar semakin nyaman.

Baca Juga: 3 Jenis Tanaman Hias Peperomia yang Banyak Dicari Beserta Harga

Baca Juga: Cara Mudah Merawat Tanaman Hias Miana Agar Rimbun dan Subur

Dilansir dari berbagai sumber pada Senin, 8 November 2021 berikut ini beberapa tanaman hias cantik dan unik dilengkapi dengan harga.

1. Janda bolong

Pertama, ada janda bolong yang merupakan tanaman hias cantik dan unik.

Tanaman ini memiliki nama latin monstera adansonii variegata dengan daun yang berlubang atau bolong.

Meskipun bentuk daunnya tidak utuh seperti tanaman lain, janda bolong banyak diburu para pecinta tanaman karena keunikan daunnya ini.

Baca Juga: 3 Jenis Tanaman Hias Begonia yang Laris beserta Harganya

Harganya di pasaran mulai dari Rp30 ribu hingga mencapai jutaan rupiah.

2. Habenaria radiata

Tanaman hias ini disebut juga dengan holy ghost orchid.

Berbeda dari bunga anggrek pada umumnya, tanaman ini sangat cantik dan unik, karena memiliki bunga yang mirip seperti merpati sedang mengepakkan sayap.

Sesuai dengan warna burung merpati, tanaman ini memancarkan bunga berwarna putih saat bermekaran.

Baca Juga: 5 Tanaman Hias yang Mendatangkan Rezeki dan Kekayaan Melimpah

Harga biji tanaman ini berkisar antara Rp3 ribu hingga Rp10 ribu.

3. Anggrek oncidium dancing lady

Ketiga ada anggrek oncidium dancing lady sebagai tanaman hias yang unik dan cantik.

Tanaman hias ini memiliki bentuk bunga yang unik nampak seperti gadis sedang berdansa.

Bunga ini akan nampak semakin indah saat terkena angin karena bergerak lembut seperti gadis berdansa.

Baca Juga: 7 Tanaman Hias untuk Mengharumkan Ruangan dalam Rumah, Bau Busuk Cepat Hilang

Harga tanaman ini di pasaran adalah Rp200 ribu.

4. Snapdragon

Tanaman hias ini disebut juga dengan sebutan mulut naga.

Tanaman ini terbilang cantik dan unik karena bentuknya seperti hidung saat bunganya sudah dewasa.

Warna bunga dari tanaman hias snap dragon cukup beragam mulai dari warna putih hingga merah muda.

Dengan harga bibit Rp35 ribu, Anda bisa memiliki tanaman hias cantik dan unik ini.***

Editor: Shofia Munawaroh

Tags

Terkini

Terpopuler