Resep Idul Adha: Kebab 3 Varian Masakan Khas Timur Tengah

8 Juli 2022, 11:45 WIB
Simak inspirasi olahan daging saat Idul Adha, resep kebab 3 varian masakan khas Timur Tengah selengkapnya. /Facebook/Resep Chef Renatta Moeloek

RINGTIMES BANYUWANGI - Menjelang Hari Raya Idul Adha 2022, siapkan rencana menu atau resep untuk mengolah daging kurban. Seperti contoh kebab. 

Salah satu kuliner khas Timur Tengah dan saat ini banyak varian di seluruh dunia adalah kebab. 

Adapun kebab terdiri dari susunan dari beberapa daging yang digiling atau dipotong, terdapat juga sayuran ataupun pelengkap lainnya sesuai dengan resep yang diinginkan.

Baca Juga: Resep Sate Kambing Empuk Anti Alot, Ide Olahan Daging Kurban

Dengan daging kurban yang didapat kebab bisa menjadi salah satu menu untuk disajikan saat Idul Adha 2022 ini.

Kali ini, Chef Devina Hermawan membeberkan resep tiga varian yaitu Doner, Shish dan Adana.

Dilansir dari kanal YouTube Devina Hermawan pada Jumat 8 Juli 2022, berikut resep dan cara memasak kebab khas Timur Tengah ala Chef Devina Hermawan.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Masakan Rawon Khas Surabaya Jawa Timur, Dijamin Lezat

Bahan-bahan membuat Kebab:

- 350 gram daging kambing maupun sapi pisahkan daging, lalu daging potong dadu untuk Shish, daging iris untuk Doner,dan daging giling untuk Adana
- Kulit kebab atau tortilla skin
- Selada, parsley, tomat
- Bawang bombay dan paprika potong (untuk kebab Doner)
- Daun ketumbar dan potongan bombay (kebab Adana)
- Yogurt (kebab Shish)
- Tusukan sate (bambu Shish dan besi Adana)

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Masakan Gulai Kambing yang Enak, Mudah, Empuk, dan Tidak Bau Amis

Bumbu-bumbu :

- 2 sendok makan paprika, cincang
- 2 sendok makan bawang bombay, cincang
- 2 sendok makan parsley, cincang
- 2 sendok makan daun ketumbar, cincang
- 1 sendok makan paprika bubuk
- 1 ½ sendok makan bawang bombay halus
- ½ sendok makan minyak
- 2-3 sendok teh ketumbar bubuk
- 2-3 sendok teh jinten bubuk
- 2 sendok teh madu
- 3 siung bawang putih, haluskan
- ½ sendok teh merica
- 1 ½ sendok teh garam

Baca Juga: Resep Masakan Kampung Sehari-Hari dengan Sop Ayam Kampung Sederhana, Inspirasi Para Mom's

Langkah untuk membuat:

1. Pemberian Kebab:

- Campur irisan daging dengan bumbu
- Panaskan daging tambahakan sedikit minyak pada wajan, masukkan daging sedekit demi sedikit,
- Bila sudah matang lalu angkat.
- Panaskan panggangan untuk membuat kulit kebab
- Bungkus daging dan tambahkan sayuran seperti selada, tomat dan bawang bombay pada kulit kebab
- Tambahkan saus dan mayones

Baca Juga: Resep dan Cara Masak Rendang dan Telur Gulai Singkong, Empuk dan Tidak Berbau

2. Kebab Shish:

- Lumuri daging dengan bumbu tambahkan juga yogurt
- Potong bawang paprika dan bombay
- Tusuk-tusuk potongan daging dan selingkan dengan potongan paprika dan bawang bombay.
- Panaskan kulit barbekyu dengan panggangan barbekyu bekas
- Panggang daging dengan minyak sampai matang
- Bungkus daging dan tambahkan sayuran seperti selada, tomat dan bawang bombay pada kulit kebab
- Tambahkan saus ataupun mayonaise (sesuai selera)

Baca Juga: Resep Makanan Rumahan Jamur Enoki Pedas – Menu Kekinian yang Enak

3. Adana Tusuk Sate:

- Daging yang digiling, campur dengan bumbu
- Lalu tambahkan daun ketumbar dan bawang bombay yang sudah dicincang.
- Gunakan tusuk sate untuk mengikat daging cincang.
- Tekan daging giling seperti saat membuat sate, perlu diperhatikan, jangan terlalu kental supaya daging matang merata.
- Panggang daging dengan minyak sampai matang
- Bungkus daging dan tambahkan sayuran seperti selada, tomat dan bawang bombay pada kulit kebab
- Tambahkan saus atau mayonaise sesuai selera.

Baca Juga: Resep Idul Adha Rendang Sapi Sederhana, Masakan Khas Minangkabau

Demikian itulah resep dan cara membuat kebab khas Timur Tengah ala Chef Devina Hermawan.

Semoga bisa menjadi referensi menu saat Idul Adha 2022 nanti dan selamat mencoba.***

Editor: Shofia Munawaroh

Tags

Terkini

Terpopuler