Resep Enak dan Gurih Tempe Mendoan, Makanan Khas Banyumasan

10 Juli 2022, 16:40 WIB
Cara Membuat Tempe mendoan. /Instagram.com/@jogjabikinlaper

RINGTIMES BANYUWANGI - Berikut ini adalah resep  resep tempe mendoan yang sangat enak untuk dinikmati bersama keluarga. 

Resep tempe mendoan merupakan makanan khas daerah banyumas seperti Cilacap, Banjarnegara, dan Purwokerto. 

Berikut ini merupakan resep tempe mendoan lengkap yang dilansir dari kanal Youtube Eddy Siswanto, Senin 25 Januari 2021.

Baca Juga: Resep Perkedel Daging Sayur, Makanan Sehat dan Simpel

Bahan-bahan

- 3 ikat tempe mendoan yang dibungkus daun

- 250 gram tepung terigu cakra kembar

- 3 Sdm tepung beras

- 250 liter santan

- 100 ml air

- 8 butir bawang merah

- 3 siung bawang putih

- Kunyit

- Kencur

- ½ sdt lada bubuk

Baca Juga: Resep Sambal Goreng Udang Pete, Enak dan Praktis

- ½ sdt ketumbar

- 2 butir telur

- Masako

- Garam

Caranya memasak:

1. Haluskan kencur, kunyit, dan bawang putih setelah itu tambahkan air supaya mudah di blender. Iris bawang merah dan daun bawang.

2. Setelah itu siapkan tepung beras, lada bubuk,  masako, garam, dan masukkan ketumbar kemudian masukkan santan dan aduk secara rata.

Baca Juga: Resep Daging Sapi Asam Manis, Menu Masakan Istimewa Saat Hari Raya

3. Campurkan telur dan bumbu halus yang sudah di tumbuk ke dalam adonan tepung. Masukkan bawang merah, daun bawang, kemudian tambahkan 100 ml air dan aduk secara rata.

4. Setelah itu siapkan tempe mendoan tersebut dan lumuri dengan adonan tepung yang sudah disiapkan.

5. Goreng dengan minyak panas dan api sedang berwarna kuning keemasan. Kemudian Angkat dan tiriskan.

Selamat mencoba ya, cocok sekali sebagai camilan ketika musim hujan seperti sekarang ini.***

Editor: Al Iklas Kurnia Salam

Tags

Terkini

Terpopuler