4 Jenis Buah-buahan Ampuh Turunkan Kolesterol Tinggi, Banyak Dijual di Pasaran

26 Oktober 2020, 14:30 WIB
Ilustrasi buah-buahan. /Daria-Yakovleva

RINGTIMES BANYUWANGI - Kolesterol merupakan zat alami yang diproduksi oleh tubuh berguna untuk memproduksi sejumlah hormon, membentuk sel sehat, dan menghasilkan vitamin D.

Terlepas dari manfaatnya yang baik untuk kesehatan, ternyata kolesterol dengan kadar tinggi di dalam tubuh justru akan mengganggu kesehatan.

Kolesterol tinggi yang tidak segera ditangani dapat memicu timbulnya penyakit kronis lainnya seperti penyakit jantung dan stroke.

Penyebab kolesterol tinggi disebabkan karena gaya hidup tidak sehat, penyakit yang diderita, genetik, dan lain sebagainya.

Apabila anda memiliki kadar kolesterol tinggi sebaiknya mulai merubah gaya hidup tidak sehat dengan cara mulai mengkonsumsi jenis buah-buahan tertentu.

Baca Juga: Hari Ini! Shopee Gajian Sale Hadirkan Gratis Ongkir, Cashback 100%, dan Flash Sale 60RB!

Buah-buahan tertentu ternyata memiliki manfaat untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah secara efektif jika rajin dikonsumsi.

Berikut ringtimesbanyuwangi.com rangkum dari berbagai sumber jenis buah-buahan yang ampuh menurunkan kolesterol tinggi dan mudah ditemukan di pasaran.

1. Alpukat

Alpukat mengandung kolesterol baik yang berfungsi untuk memerangi kolesterol jahat.

Mengkonsumsi alpukat setiap hari dapat meningkatkan kadar kolesterol baik sehingga mengontrol kadar kolesterol total pada orang dengan berat badan lebih atau obesitas.

Untuk itu, ganti asupan daging dengan alpukat merupakan alternatif untuk mengganti kemak baik yang bagus untuk kesehatan.

Baca Juga: Kadar Asam Urat Turun dengan Konsumsi Timun Suri, Simak Penjelasannya

2. Tomat

Tomat tinggi akan antioksidan yang bernama likopen sehingga dapat mencegah terjadinya oksidasi kolesterol jahat.

Kolesterol jahat tersebut merupakan penyumbang terbesar pembentukan plak pada pembuluh darah ke dan dari jantung.

3. Apel

Apel mengandung antioksidan yang memiliki sifat layaknya obat penurun kolesterol jenis statin.

Antioksidan dalam buha apel dapat merangsang hati untuk membersihkan kolesterol jahat dalam darah serta dapat menghambat memecah kolesterol berbahaya.

Baca Juga: Seorang Gadis Tewas Tertimpa Tubuh Remaja 17 Tahun yang Bunuh Diri Lompat dari Lantai 10

Cukup memakan satu buah apel per hari maka kolesterol dalam tubuh anda dapat terkontrol.

Baca Juga: Tak Ingin Terserang Penyakit Asam Urat, Lakukan 5 Cara Berikut

4. Pepaya

Pepaya tinggi akan antioksidan jenis likopen, vitamin C dan vitamin E, sehingga dapat menurunkan kadar kolesterol HDL dalam darah.

Vitamin E dan C tersebut akan menyatu dengan enzim paraxonase yang dapat menghambat terjadinya oksidasi kolesterol di dalam pembuluh darah.

Nah, buah-buah di atas menurut penelitian dapat menurunkan kadar kolesterol tinggi dalam darah. Cukup mengkonsumsinya setiap hari secara rutin maka kolesterol anda akan turun.

Tidak hanya mengkonsumsi buah saja, untuk hasil lebih maksimal, anda sebaiknya melakukan gaya hidup sehat, rutin rolahraga, dan menjaga asupan makanan jenis sayuran. ***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Tags

Terkini

Terpopuler