Penurun Kadar Kolesterol Tinggi, Ini 5 Jenis Makanan Harus Konsumsi Agar Kolesterol Terkendali

18 November 2020, 21:30 WIB
Ilustrasi tahu mentah.* /Pixabay/

RINGTIMES BANYUWANGI – Semakin bertambahnya usia, tak jarang banyak orang yang semakin memperhatikan kesehatannya lebih jauh.

Saat menyentuh usia yang sudah tua, banyak orang yang baru menyadari betapa pentingnya menjaga kesehatan sejak usia muda.

Kesehatan memang sebaiknya sudah diperhtikan sejak usia dini.

Baca Juga: Nikmati Makan Kenyang dan Hemat Dengan ShopeePay Deals Rp1

Berbagai jenis masalah kesehatan yang kerap muncul biasanya datang dari kebiasaan buruk yang salah satunya adalah pola makan yang tak baik.

Pola makan yang tak baik bisa menyebabkan berbagai masalah kesehatan pada seluruh organ manusia.

Salah satu penyakit yang sering mendatangi manusia tanpa kenal usia adalah kolesterol tinggi.

Kolesterol yang tinggi bisa menyebabkan aliran darah tersumbat berkat plak yang mengaliri pembuluh darah.

Baca Juga: 2 Bahan Alami Penurun Kolesterol Tinggi Dengan Cepat, Sediakan di Rumah Anda

Ini disebabkan dari asupan makanan tinggi kolesterol yang berbahaya bagi pembuluh darah.

Untuk itu, makanan yang tinggi lemak jenuh sebaiknya dihindari.

Saat sudah mengalami kolesterol tinggi, Anda bisa konsumsi jenis buah dan bahan alami berikut secara rutin.

Dilansir ringtimesbanyuwangi.com dari The Healthy, inilah bahan alami yang bisa menurunkan kadar kolesterol.

Baca Juga: Lirik dan Chord Gitar Lagu Cuek Rizky Febian, Cerita Cinta Sebuah Hubungan

  1. Alpukat

Alpukat terkenal dengan kandungan HDL atau kolesterol baik.

Jika Anda ingin menurunkan kadar kolesterol jahat dengan cepat segera sediakan buah alpukat untuk Anda konsumsi.

Sebagaimana dilansir dari Thehealthy.com, Dr Vojdani mengatakan kolesterol sehat dapat berperan dalam membersihkan kolesterol jahat dari tubuh.

Baca Juga: Lirik dan Chord Gitar Lagu Cuek Rizky Febian, Cerita Cinta Sebuah Hubungan

  1. Bawang

Bahan alami yang sangat mudah Anda temui didapur ini ternyata menyimpan manfaat luar biasa untuk kesehatan kolesterol.

Ini disebabkan karena kandungan flavonoid yang bertindak sebagai antioksidan yang membantu mencegah kolesterol menyumbat arteri manusia.

Anda bisa memakan jenis bawang merah, putih, hingga daun abwang untuk mendapatkan manfaat menjaga kadar kolesterol.

Baca Juga: Lirik dan Chord Gitar Lagu Cuek Rizky Febian, Cerita Cinta Sebuah Hubungan

Jenis bawang ini dapat mengurangi kolesterol jahat, meningkatkan kolesterol baik, dan menjaga tingkat tekanan darah yang sehat.

  1. Kunyit

Bahan alami selanjutnya adalah kunyit.

Kunyit sudah lama dikenal memiliki banyak manfaat yang berguna sebagai pengobatan. Kunyit dikatakan sebagai agen anti inflamasi yang bisa menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah manusia.

Baca Juga: Penderita Asam Urat, Perhatikan Hal-Hal Berikut Ketika Asam Urat Menyerang Tubuh

Menurut Dr Vojdani, kandungan aktif kurkumin menjadi bahan yang membuat kolesterol jahat pada manusia cepat menurun.

  1. Kacang almond

Daripada mengkonsumsi jenis makanan gorengan untuk kudapan, sebaiknya Anda konsumsi kacang almond untuk membuat akdar kolesterol terjaga.

Kacang almond bisa menurunkan kolesterol pada manusia yang memiliki fungsi menajag kendali kolesterol tetap aman.

Baca Juga: Penderita Asam Urat, Perhatikan Hal-Hal Berikut Ketika Asam Urat Menyerang Tubuh

Kacang almod bisa dikatakan sebagai sumber lemak sehat serta serat baik untuk tubuh.

  1. Kedelai

Untuk menurunkan kolesterol mudah, Anda bisa konsumsi tahu, susu kedelai, hingga edamame.

Makanan yang memiliki bahan dasar kedelai mengandung fitosterol untuk menurunkan kadar kolesterol jahat.***

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: The Healthy

Tags

Terkini

Terpopuler