Cara Alami Menghilangkan Bekas Luka Bakar pada Kulit, Cukup dengan Bahan Dapur

22 November 2020, 16:30 WIB
ilustrasi bahan alami / Pixabay/Seksak Kerdkanno / Pixabay/Seksak Kerdkanno

RINGTIMES BANYUWANGI – Luka bakar pada kulit pasti meninggalkan bekas luka. Memang tidak menimbulkan penyakit atau semacamnya.

Namun, hal ini berkaitan dengan keindahan. Sering sekali bekas luka menimbulkan rasa tidak percaya diri.

Banyak sekali produk di luar sana yang dibuat khusus untuk menghilangkan bekas luka bakar dan dijual dengan bebas.

Tapi, pertimbangkan untuk menggunakan bahan-bahan alami dari dapur yang bisa dibuat sendiri. Terutama jika luka bakar cenderung kecil dan tidak perlu penanganan khusus.

Meskipun hasilnya tidak instan dan perlu waktu lebih untuk melihat perbedaannya. Tapi, cara ini dapat dicoba karena menggunakan bahan-bahan alami.

Baca Juga: 3 Jenis Sikap Sombong yang Diperbolehkan dan Manfaatnya Menurut Islam

  1. Madu dan kunyit

Madu mampu mengobati luka akibat infeksi dan mepercepat penyembuhan. Bahan yang digunakan adalah 2 sdm madu alami dan secukupnya bubuk kunyit.

Cara membuatnya, pertama siapkan wadah lalu masukkan madu. Tambahkan kunyit kemudian aduk hingga bahan tercampur dan berbentuk seperti pasta. Oleskan pada area bekas luka bakar, lalu diamkan selama kurang lebih 10-15 menit.

Setelah kering, bersihkan dengan tisu atau handuk basah. Ulangi penggunaan setiap hari untuk hasil maksimal.

Baca Juga: Arti Mimpi Hamil Menurut Islam, Pertanda Baik ataukah Buruk? Ini Penjelasannya

  1. Lidah buaya

Lidah buaya memiliki sifat anti-inflamasi, menyembuhkan bekas luka, dan menenangkan kulit yang iritasi.

Bahan-bahan yang digunakan adalah 2 sdm gel lidah buaya dan 1 sdm air mawar. Cara membuatnya, pertama siapkan mangkuk lalu tambahkan gel lidah buaya.

Tambahkan juga air mawar kemudian aduk hingga menyatu. Oleskan di area bekas luka sambil dipijat ringan lalu biarkan 10-15 menit.

Setelah selesai, basuh dengan air atau handuk basah. Penggunaan dapat diulangi dua kali sehari.

Baca Juga: Interview Kerja Dijamin Lolos, 6 Rahasia Bahasa Tubuh Saat Menghadapi HRD

  1. Kunyit dan Susu

Kunyit berfungsi sebagai anti-inflamasi dan antiseptik. Sedangkan susu berfungsi menenangkan kulit yang iritasi.

Bahan-bahannya adalah 2 sdm susu murni dan secukupnya bubuk kunyit. Cara membuatnya, pertama siapkan mangkuk dan tuangkan susu asli lalu campur dengan bubuk kunyit.

Gulung kapas menjadi bola kemudian celupkan kedalam cairan susu-kunyit. Tempelkan ke bagian bekas luka, pijat lembut kemudian biarkan selama 5 menit.

Setelah selelsai, bilas dengan air atau handuk basah. Penggunaan bisa diulangi dua kali sehari.

Baca Juga: 3 Pengaturan WhatsApp yang Tanpa Disadari Rentan Diretas

  1. Tomat, Putih Telur, dan Yogurt

Tomat mampu mencerahkan warna kulit, melembabkan kulit, dan memudarkan bekas luka. Ditambah dengan putih telur dan yogurt maka hasilnya menjadi maksimal.

Bahan yang digunakan adalah 1 sdm tomat yang telah dihaluskan, 1 sdm yogurt, dan 1 sdm putih telur. Cara membuatnya, pertama siapkan mangkuk dan masukkan semua bahan. Aduk hingga menghasilkan bahan berbentuk pasta.

Oleskan pasta di bagian bekas luka dan pijat perlahan, lalu biarkan selama 15 menit. Setelah kering, bilas dengan air. Penggunaan diulangi dua kali sehari.

  1. Kentang

Kentang mampu mengurai panas akibat luka bakar dan mampu memudarkan bekas luka bakar. Bahan yang digunakan adalah 1 buah kentang rebus.

Cara membuatnya, pertama kupas kentang rebus dan bagi menjadi dua. Ambil potongan kentang lalu gosokkan pada bagian luka dengan lembut selama 5-10 menit.

Kulit kentang juga bermanfaat untuk menghilangkan bekas luka dengan cara penggunaan yang sama. Ulangi dua kali sehari untuk hasil yang maksimal.

Baca Juga: 6 Suplemen Enak Untuk Menurunkan Tingginya Kadar Gula, Aman Bagi Penderita Diabetes

  1. Ekstrak Bawang dan Lavender

Bawang mengandung belerang yang mampu memudarkan bekas luka yang membandel. Sedangkan minyak lavender berfungsi sebagai antiseptik dan menenangkan luka bakar.

Bahan-bahanya adalah 1 buah bawang dan 1 sdm minyak esensial lavender. Cara membuatnya, pertama kupas bawang lalu haluskan.

Siapkan wadah, masukkan ekstrak bawang dan minyak esensial lavender lalu aduk hingga tercampur rata. Ambil kapas, bentuk menjadi bola kemudian celupkan pada campuran bawang-lavender.

Gosok perlahan pada area bekas luka sekitar 5-10 menit. Kemudian diamkan 5 menit. Jika sudah kering, bilas dengan air bersih. Penggunaan dapat diulangi dua kali sehari.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: Bold Sky

Tags

Terkini

Terpopuler