Bikin Aglonema Cepat Beranak dan Rimbun Tanpa Ribet, Lakukan Tips Jitu Berikut Ini

- 2 Desember 2020, 13:00 WIB
Tangkapan layar Aglonema rimbun.
Tangkapan layar Aglonema rimbun. /Tangkap layar YouTube.com/SSP Channel

RINGTIMES BANYUWANGI – Melihat tanaman aglonema berdaun rimbun dan cepat beranak adalah dambaan bagi pecinta tanaman hias daun satu ini.

Perawatan dan tips tertentu akan sangat membantu aglonema anda semakin cantik dan elok dipandang mata.

Tidak perlu membutuhkan perawatan yang sulit dan ribet, aglonema bisa tumbuh dengan sehat dan berdaun rimbun dengan perawatan sederhana dan mudah.

Beberapa hal penting yang perlu anda lakukan yaitu memerhatikan media tanam, intensitas penyiraman, pencahayaan, lokasi penempatan, dan pemupukan. Selain itu, jangan lupa untuk memberikan banyak kasih sayang lewat perawatannya.

Berikut Ringtimesbanyuwangi.com dapatkan ilmu dari kanal Youtube PASPAL, tips jitu buat aglonema cepat beranak dan rimbun tanpa ribet.

Baca Juga: Tanggal Gajian Tiba, Shopee Gajian Sale Punya Promo Spesial buat Kamu!

1. Media tanam

Media tanam sangat menentukan kesehatan aglaonema, hal ini juga berpengaruh terhadap jenis aglaonema yang berbeda-beda.

Pertama, media tanam yang sesuai dengan aglaonema yaitu jenis ringan dan bernutrisi misalnya campuran sekam mentah dan daun bambu yang telah melalui fermentasi.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x