Jus Labu Bisa Menurunkan Kolesterol dan Mengontrol Glukosa, Begini Caranya

- 31 Januari 2021, 12:45 WIB
Jus labu bisa menurunkan kolesterol dan mengontrol glukosa.
Jus labu bisa menurunkan kolesterol dan mengontrol glukosa. /PIXABAY/stevepb/

RINGTIMES BANYUWANGI – Mengontrol kadar gula darah sejak dini dibutuhkan oleh tubuh agar terhindar dari penyakit diabetes.

Namun, tahukah Anda bahwa satu jus racikan sendiri dapat mencegah diabetes dan menurunkan kolesterol ?

Jus ini terbuat dari bahan alami, ya itu adalah buah labu. Jadi Anda tidak perlu takut akan efek sampingnya.

Kadar kolesterol jahat yang terlalu tinggi harus segera diturunkan. Seperti yang kita ketahui, hal itu dapat menyebabkan komplikasi kesehatan yang serius, misalnya stroke dan penyakit jantung.

Ketika kadar kolesterol dalam tubuh melonjak, itu akan tersumbat di arteri. Jika itu sudah terjadi, akan menghalangi aliran darah ke berbagai organ.

Baca Juga: Jeruk Nipis Bermanfaat Obati 4 Penyakit Serius Berikut

Aliran darah yang terhalang akan menyebabkan kerusakan jaringan bahkan kegagalan organ.

Jika Anda sedang mencari obat rumahan untuk menurunkan kolesterol dan mengobati diabetes, maka pelajari cara membuat jus labu di sini.

Ringtimesbanyuwangi.com dari Boldsky, berikut resep dan cara pembuatan jus labu yang berguna untuk mengobati diabetes dan menurunkan kolesterol tinggi.

1. Bahan yang dibutuhkan

  • Labu 4 sampai 5 buah
  • Madu, 1 sendok makan
  • Air 1 gelas

Baca Juga: Jahe Mampu Mengobati 3 Penyakit Kronis Berikut

2. Cara Membuat

Tambahkan bahan-bahan yang sudah disiapkan dalam jumlah yang disarankan ke dalam blender.

Giling dengan baik untuk mendapatkan sarinya. Jus siap untuk dikonsumsi.

3. Dosis mengkonsumsi jus

Minumlah rutin setiap pagi. Ini bisa Anda lakukan minimal satu bulan, sebelum sarapan untuk melihat hasilnya.

Jus buatan sendiri yang terbuat dari labu dan madu ini memiliki kemampuan untuk melarutkan partikel kolesterol berlebih di dalam tubuh dan mengeluarkannya dari arteri, sehingga memperlancar aliran darah.

Jus alami ini juga dapat mengatur kadar glukosa darah, sehingga dapat mengobati gejala diabetes tertentu yang dapat mengganggu penderitanya.

Baca Juga: Teh Punya 7 Manfaat untuk Obat Diabetes

Mengikuti diet sehat dan rutinitas olahraga, serta mengonsumsi jus ini secara teratur akan meningkatkan efektivitasnya.

Jadi, jika Anda ingin mencegah penyakit diabetes  dan menurunkan kadar kolesterol tinggi, tidak ada salahnya untuk mencoba alternatif pengobatan dengan racikan jus ini bukan?***

 

Editor: Rani Purbaya

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah