Cara Membuat Keladi Berwarna Merah Merona dengan Mudah

- 11 September 2021, 19:45 WIB
Simak cara membuat tanaman keladi menjadi berwarna merah merona dengan mudah. Pakai media tanam sekam bakar.
Simak cara membuat tanaman keladi menjadi berwarna merah merona dengan mudah. Pakai media tanam sekam bakar. /Pixabay

Baca Juga: Cara Membuat Aglonema Berwarna Cerah dan Kinclong, Cukup Pakai Sabun Cuci Piring

Sekam bakar juga steril karena tidak mengalami pembusukan, berbeda dengan sekam mentah yang bisa mengalami pembusukan.

Selain sekam bakar, gunakan campuran pupuk kambing. Perbandingannya adalah 3:1.

3 untuk sekam bakar, dan 1 untuk pupuk kambing. Keduanya dicampur menjadi satu.

Selain menyuburkan, percampuran media tanam tersebut bisa memperkokoh tanaman keladi, mempercepat muncul anakan dan batang baru, serta membuat warnanya merah merona.

Baca Juga: Cara Membuat Keladi Tumbuh Subur dan Berdaun Besar, Cukup Pakai Micin

Yang kedua adalah pemupukan. Beri tanaman keladi Anda pupuk organik cair, yang terbuat dari air cucian beras dicampur, pupuk EM4, dan gula merah yang dihaluskan.

Siapkan 5 liter air cucian beras, dan campur dengan 2 tutup botol EM4. Kemudian tambahkan 2 gula merah yang sudah dihaluskan.

Campur ketiga bahan tersebut, dan diamkan dalama satu minggu.

Setelah didiamkan, ambil setengah gelas, dan campur dengan 5 liter air biasa. Terakhir, siramkan ke perakaran keladi 4 hari sekali.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x