3 Tips Merawat Tanaman Hias Aglonema Saat Musim Hujan agar Tetap Subur, Wajib Tahu

- 9 Januari 2022, 12:16 WIB
Berikut adalah tips merawat tanaman hias aglonema saat musim hujan, agar tanaman hias aglonema tetap subur dan rimbun. Lakukan hal ini!
Berikut adalah tips merawat tanaman hias aglonema saat musim hujan, agar tanaman hias aglonema tetap subur dan rimbun. Lakukan hal ini! /Tangkapan layar kanal YouTube/hobi bunga

RINGTIMES BANYUWANGI – Cara merawat tanaman hias aglonema bisa dikatakan gampang-gampang susah, apalagi saat musim hujan datang.

Para pecinta tanaman hias banyak yang khawatir ketika musim hujan tiba, mereka takut apabila tanaman hias aglonema yang dimiliki menjadi busuk dan tidak subur kembali.

Apabila musim hujan datang, jika tanaman hias aglonema terus terkena air hujan makan tanaman hias aglonema akan terus-terusan mengkonsumsi asupan udara.

Baca Juga: Pupuk untuk Memperlebar Daun Tanaman Hias Aglonema, Lebih Rimbun dan Kinclong

Bahkan banyak pecinta tanaman hias yang memilih menempatkan tanaman hias aglonema di tempat yang teduh dan tidak terkena air hujan.

Untuk kalian para pecinta tanaman hias khususnya tanaman hias aglonema, jangan khawatir jika tanaman hias aglonema kalian terkena air hujan secara langsung.

Berikut 3 tips agar tanaman hias aglonema tetap subut saat musim hujan, dilansir dari kanal Youtube Ngalasan Daun pada Minggu, 9 Januari 2022.

Baca Juga: 23 Jenis Tanaman Hias Aglonema Berdaun Cantik dan Eksotis, Rekomendasi untuk Dekorasi Rumah

1. Gunakan Paranet

Penggunaan paranet sangat penting untuk menjaga tumbuh kembang aglonema yang diletakkan di tempat terbuka.

Sehingga, asupan sinar mataharinya dapat tersaring.

2. Penggunaan Media Tanam yang Poros

Penggunaan media tanam yang poros sangat penting untuk menjaga kesuburan aglonema.

Baca Juga: Media Tanam Terbaik untuk Tanaman Hias Aglonema, Bikin Rimbun dan Berdaun Besar

Komposisi media tanam yang poros bisa berupa campuran sekam bakar, sekam mentah, andam, pakis cacah, sedikit kokopit dan pupuk kandang.

Media tanam hendaknya dilakukan fermentasi dahulu untuk mencegah timbulnya hama.

3. Lakukan Pemupukan Secara Berkala

Pemupukan secara teratur sangat dianjurkan untuk menjaga aglonema tetap subur saat musim hujan datang.***

Editor: Suci Arin Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah