5 Rekomendasi Tanaman Hias Mudah Dirawat dan Cepat Tumbuh, Kaktus Salah Satunya

- 20 Februari 2022, 09:00 WIB
5 Rekomendasi Tanaman Hias Mudah Dirawat dan Cepat Tumbuh, Kaktus Salah Satunya
5 Rekomendasi Tanaman Hias Mudah Dirawat dan Cepat Tumbuh, Kaktus Salah Satunya /PIXABAY/Pexels/

RINGTIMES BANYUWANGI- Tanaman hias merupakan salah satu jenis tumbuhan yang ramai peminat. Selain menambah keindahan, beberapa jenis dari tanaman ini juga dapat memberikan manfaat. 

Artikel kali ini akan membahas tentang 5 rekomendasi tanaman hias yang terbilang mudah dalam perawatan serta cepat tumbuh.

Dilansir dari YouTube milik FIFTEEN pada Sabtu 19 Februari 2022, simak 5 rekomendasi tanaman hias yang bisa kamu jadikan pilihan.

Baca Juga: Cara Merawat Tanaman Hias Aglonema agar Beranak Banyak dan rimbun

1. Kana

Tanaman hias pertama yang bisa kamu jadikan pilihan karena perawatannya yang mudah dan cepat tumbuh adalah kana. Tanaman ini memiliki daun yang hampir menyerupai daun pisang. 

Selain itu ia juga memiliki bunga yang cantik berwarna merah dan jingga. Perpaduan antara daun hijau segar dan bunga yang cantik menjadi salah satu daya tarik tanaman ini. 

Merawat tanaman kana juga bisa dibilang mudah. Kamu cukup menyiramnya sehari sekali saja. 

Baca Juga: 5 Tanaman Hias Pembawa Hoki dan Keberuntungan yang Wajib Dimiliki di Tahun 2022

Selain itu, ia juga bisa diletakkan di luar ruangan dan akan menambah keasrian halaman rumah. 

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x