Resep Menu Buka Puasa Selama Bulan Ramadhan, Olahan Ayam Rica Kemangi Bumbu Kunyit

- 23 Maret 2022, 16:32 WIB
Menu buka puasa yang bisa menjadi inspirasi selama bulan Ramadhan nanti, yaitu resep ayam rica kemangi
Menu buka puasa yang bisa menjadi inspirasi selama bulan Ramadhan nanti, yaitu resep ayam rica kemangi /Tangkapan layar Youtbe/Arnold Poernomo

RINGTIMES BANYUWANGI - Tidak perlu bingung memikirkan menu buka puasa selama bulan Ramadhan nanti karena yang terpenting rasanya enak dan sehat.

Tapi pada artikel ini ada inspirasi menu buka puasa selama bulan Ramadhan yang sudah disiapkan untuk para pembaca sekalian, dan pastinya rasanya enak dan menggugah selera. 

Resep menu buka puasa ini merupakan olahan ayam goreng yang kemudian diungkep dengan bumbu campuran kunyit, cara memasaknya pun juga tidak begitu ribet. 

Baca Juga: Ide Jualan Bulan Puasa, Minuman Goguma Latte Creamy Cukup dengan Bahan Sederhana Ubi Ungu

Sebagaimana yang dilansir dari kanal YouTube Ika Mardhatillah pada Rabu, 23 Maret 2022, inilah resep ayam rica kemangi yang bisa menggugah selera. 

Bahan: 

1 ekor ayam (12 potong) 

Bumbu Halus:

1 ons cabe keriting 

1/2 ons cabe rawit 

5 siung bawang merah 

5 siung bawang putih

5 cm jahe 

3 butir kemiri 

2 cm lengkuas

2 cm kunyit

Baca Juga: 5 Resep Menu Jajanan Pasar untuk Takjil Buka Puasa, Enak dan Mudah Dibuat

Bumbu Kasar: 

3 batang serai 

1 lembar daun pandan 

5 lembar daun salam 

5 lembar daun jeruk nipis 

Daun bawang 

2 ikat daun kemangi 

Garam dan penyedap rasa secukupnya

Cara Memasak:

1. Marinasi ayam terlebih dahulu selama 10 menit dengan dibaluri bubuk kunyit, air jeruk nipis, dan garan secukupnya.

2. Sambil menunggu marinasi, haluskan bumbu halus (cabe keriting, cabe rawit, bawang merah, bawang putih, lengkuas, jahe, dan kunyit) yang sudah disiapkan dengan menggunakan blender. 

3. Setelah itu siapkan wajan dan minyak baru untuk menggoreng ayam hingga setengah kering. 

Baca Juga: Inspirasi Menu Sahur Selama 30 Hari di Bulan Ramadhan, Cocok Dijadikan Pilihan

4. Kemudian di wajan yang sama masukan bumbu halus, pandan yang diikat, potongan daun jeruk, daun salam, dan serai. Lalu tumis semua bahan tersebut hingga wangi dan tidak berbau langu. 

5. Selanjutnya tambahkan bahan-bahan tersebut dengan kaldu jamur, garam, dan gula, lalu aduk hingga agak kering. 

6. Masukan ayam yang sudah digoreng tadi ke dalam wajan, aduk rata kemudian tambahkan air secukupnya, lalu ungkep hingga 30-45 menit supaya bumbu meresap ke kedalamnya.  

7. Setelah 30 menit masukan daun bawang, daun kemangi, dan aduk sampai layu. 

8. Ayam rica daun kemangi siap disajikan dengan nasi hangat bersama keluarga tersayang. 

Sampai disini resep ayam rica kemangi yang bisa Anda sajikan selama bulan Ramadhan untuk keluarga tercinta ataupun bersama teman.***

Editor: Suci Arin Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah