Resep Menu Andalan Sate Kambing Bumbu Kacang Khas Idul Adha

- 6 Juli 2022, 10:30 WIB
Simak resep menu andalan sate kambing bumbu kacang yang banyak dicari oleh orang menjelang Hari Raya Idul Adha.
Simak resep menu andalan sate kambing bumbu kacang yang banyak dicari oleh orang menjelang Hari Raya Idul Adha. /Instagram hungryeyes.id

RINGTIMES BANYUWANGI – Salah satu menu yang banyak dicari oleh orang menjelang Idul Adha adalah sate kambing.

Menu sate kambing yang enak dengan bumbu kacang selalu menjadi andalan bagi penggemar sate.

Adapun sate kambing bumbu kacang ini bisa menjadi menu sajian saat hari raya tiba.

Baca Juga: Resep Pho Mie Daging Sapi Khas Vietnam yang Mudah Dibuat, Inspirasi Menu Hari Raya

Mengolah daging kambing agar menjadi empuk gunakan parutan nanas dan didiamkan beberapa menit.

Dijamin, daging kambing tersebut akan berubah tekstur menjadi empuk dan tidak bau prengus.

Dilansir ringtimesbanyuwangi.pikiran-rakyat.com di kanal YouTube Happy Nomnom, berikut bahan-bahan dan cara membuat sate kambing bumbu kacang yang harus disiapkan.

Baca Juga: Resep Daging Sapi Bumbu Teriyaki ala Jepang, Inspirasi Menu Hari Raya

Bahan Bumbu Kacang:

100 gram kacang tanah

6 siung bawang merah

3 siung bawang putih

2 butir kemiri

1 buah cabe merah besar

1 ruas jahe

2 lembar daun jeruk

1/4 sendok teh garam

400 ml air

Cabe rawit secukupnya

Gula merah secukupnya

Penyedap rasa secukupnya

Baca Juga: Resep Daging Bumbu Bali, Ide Menu Inspirasi Hari Raya Idul Adha

Bahan Bumbu Celup:

1 sendok makan bawang putih yang sudah dihaluskan

1 sendok makan nanas yang sudah dihaluskan

5 sendok makan minyak goreng

Kecap sesuai selera

Cara Membuat:

Pertama, siapkan semua bahan-bahan. Lalu, cabe merah besar, goreng cabe rawit dan kemiri. Goreng hingga terlihat layu.

Selanjunya, menggoreng bawang putih, bawang merah dan jahe. Goreng sampai layu.

Terakhir, goreng kacang tanah. Goreng sampai berubah menjadi kecoklatan. Jangan sampai gosong.

Baca Juga: Inspirasi Resep Saat Daging Hari Raya Idul Adha, Botok Daging Daun Singkong

Setelah semua bahan digoreng, masukkan bahan-bahan tadi yang sudah digoreng serta kacang tanah ke dalam blender.

Tak lupa, Masukkan gula merah dan daun jeruk. Blender sampai halus.

Setelah semua bahan halus, lanjut siapkan wajan. Tumis bumbu kacang. Tambahkan garam dan penyedap rasa.

Kemudian, tambahkan air. Aduk sampai tercampur merata.

Masak sampai bumbu kacang mengental. Selanjutnya, angkat dan sisihkan terlebih dahulu.

Baca Juga: Resep Semur Sapi Sederhana, Masakan Daging Kurban yang Mudah dan Simpel

Bumbu kacang sudah siap, Lanjut potong-potong daging kambing menjadi ukuran kecil-kecil berbentuk kotak.

Setelah itu, tusuk daging kambing menggunakan tusuk sate.

Bila sudah, sebelum daging di bakar siapkan bumbu celup. Parut bawang putih dan nanas. Parut sampai halus.

Kemudian, diletakkan di atas piring. Tambahkan minyak goreng dan juga kecap manis sesuai selera.

Setelah itu celupkan sate kambing yang sudah ditusuk-tusuk tadi ke dalam bumbu pencelup. Lalu, bakar atau dipanggang. Diamkan selama kurang lebih 1 menit.

Baca Juga: Resep Kambing Pedas Mediterania, Olahan Daging Kurban Anti Mainstream dan Bikin Lidah Bergoyang

Jika sudah, bakar sate kambing di atas bara api agar sate tidak mudah gosong gunakan api yang sedang saja dan bisa matang sempurna.

Setelah sate kambingnya matang, tata di atas piring saji.

Bumbu kacang tambahkan kecap manis sesuai selera.

Jangan lupa taburi dengan bawang merah goreng atau bawang merah biasa.

Nah, sate kambing sudah siap untuk disajikan.

Tekstur dari sate kambing ini sangat empuk dan juga empuk.

Kamu harus mencoba resepnya pasti ketagihan dengan rasanya. Selamat mencoba.***

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah