5 Rekomendasi Kuliner Nusantara Khas Banyuwangi yang Wajib Kamu Coba Saat Pulang Kampung

- 20 Maret 2023, 17:00 WIB
Ragam kuliner nusantara khas Banyuwangi ini menjadi salah satu daya tarik hasil kekayaan yang ada di Banyuwangi.
Ragam kuliner nusantara khas Banyuwangi ini menjadi salah satu daya tarik hasil kekayaan yang ada di Banyuwangi. / @kulinerkita.idn/Instagram

RINGTIMES BANYUWANGI -  Inilah 5 ragam kuliner nusantara khas Banyuwangi yang wajib kamu coba saat pulang kampung di kota paling timur Pulau Jawa ini.

5 ragam kuliner nusantara khas Banyuwangi ini memiliki citarasa yang khas dan sangat menggugah selera. 

Secara khusus Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif merekomendasikan 5 ragam kuliner nusantara khas Banyuwangi ini untuk dinikmati masyarakat saat berkunjung ke Kota Osing ini.

Baca Juga: Desa Wisata Tamansari Banyuwangi, Nikmati Liburan hingga Kuliner Legendaris

Dilansir dari laman indonesia.travel milik Kemenpar pada 20 Maret 2023, baerikut ulasan lengkap mengenai 5 ragam kuliner nusantara khas Banyuwangi yang wajib kamu coba:

1. Ayam Pedas

Berada di urutan pertama kuliner khas Banyuwangi wajib kamu coba adalah ayam pedas. Hidangan ini tebuat dari ayam kampung yang diolah dengan kuah pedas.

Didalamnya terdapat campuran dari cabai rawit dan santan yang berpadu dengan citarasa ayam kampung, membuat rasanya semakin sempurna.

Baca Juga: 3 Wisata Kuliner Khas Banyuwangi, Cocok Untuk Bulan Ramadhan

Walaupun penampakannya sekilas terlihat seperti opor ayam, namun mempunyai rasa yang khas terutama untuk para pecinta pedas.

2. Telur Petis

Hidangan yang direkomendasikan selanjutnya adalah Telur Petis. Telur Petis atau dalam bahasa Banyuwangi ‘Endog Cit’ adalah hidangan lokal lainya yang wajib dicicipi.

Makanan ini memiliki citarasa gurih khas bumbu petis beserta aroma wangi dari daun jeruk. Hidangan ini juga biasanya disantap oleh warga Banyuwangi ketika Hari Raya Idul Fitri.

3. Sego Tempong

Beralih ke makanan berikutnya, adalah Sego Tempong. Menu ini mudah ditemukan di setiap pelosok Banyuwangi. Sebab menu ini banyak tersebar di beberapa lokasi.

Baca Juga: Jelajahi Eksotisme Banyuwangi, Paket Lengkap Wisata Alam, Budaya, hingga Kuliner

Sego Tempong terdiri dari nasi putih, sayuran rebus, tahu, tempe, ikan asin, dan pastinya sambal mentah yang super pedas menjadi perpaduan yang luar biasa.

4. Ayam Kesrut

Menu ini juga menjadi andalan khas Kota Osing. Dikenal dengan ragam kuliner pedasnya ayam kesrut menjadi salah satu hidangan yang paling menggoda.

Ayam Kesrut adalah masakan ayam yang diberi kuah bening dengan rasa pedas. Menu Ayam Kesrut merupakan masakan khas penduduk asli Banyuwangi, yaitu suku Osing.

5. Rujak Soto

Terakhir, adalah Rujak Soto. Rujak Soto merupakan rujak yang menggunakan bumbu petis, setelah itu racik bersama soto yang terbuat dari kuah kaldu rebusan daging sapi dan jeroan sapi. 

Baca Juga: 3 Wisata Kuliner di Banyuwangai, Salah Satunya Nasi Cawuk

Sebagian penjual Soto Rujak di Banyuwangi menjualnya menu ini dilengkapi ceker. Rasanya yang mantab membuat Rujak Soto disukai oleh sebagian besar warga Banyuwangi.

Demikianlah bahasan lengkap tentang 5 ragam kuliner nusantara khas Banyuwangi. 

Tentunya makanan di atas bisa menjadi refrensi baru untuk petualangan kuliner ketika kamu berada di Banyuwangi.***

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x