Tak Hanya di Indonesia, Brazil juga Manfaatkan Daun Sirih Cina Sebagai Obat Herbal

- 15 September 2020, 20:45 WIB
Manfaat daun sirih cina
Manfaat daun sirih cina /

Beberapa negara bahkan negara maju seperti China dan Brazil juga mempercayai keunggulan tanaman sukulen ini. Berikut merupakan negara-negara maju yang menggunakan daun sirih cina sebagai obat herbal untuk sembuhkan beragam penyakit. Diantaranya ialah:

Di Asia Tenggara, seduhan sirih cina dipakai untuk mengurangi asam urat dan mengobati gangguan pada saluran kemih. Ia juga digunakan sebagai masker untuk menghilangkan jerawat.

Baca Juga: Melati dan 5 Jenis Bunga Berikut Mampu Bantu Proses Diet Hingga Atasi Bau Mulut

Di Bolivia, tepatnya orang-orang Indian Altenos menggunakan seluruh tanaman sirih cina untuk menghentikan pendarahan. Akarnya digunakan untuk mengobati demam dan bagian atasnya digunakan sebagai pembalut luka.

Di timur laut Brazil, tanaman ini telah digunakan untuk menurunkan kadar kolesterol pada tubuh.

Di Guyana dan wilayah Amazon, daun sirih cina digunakan untuk mengobati proteinuria (gangguan fungsi pada ginjal), peredam batuk, emolien (meningkatkan struktur kulit) dan diuretik yang populer.

Di Filipina, rebusan tanaman sirih cina digunakan untuk menurunkan kadar asam urat dan untuk mengobati masalah pada ginjal serta secara topikal untuk gangguan kulit seperti jerawat dan bisul.***

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x