Cara Menanam Kelengkeng dalam Pot Agar Cepat Berbuah

- 20 September 2020, 21:29 WIB
7 Faktor Pohon Lengkeng Tak Berbuah, Pahami Penyebab dan Ikuti Solusinya
7 Faktor Pohon Lengkeng Tak Berbuah, Pahami Penyebab dan Ikuti Solusinya /Prompilove/.*/pixabay

RINGTIMES BANYUWANGI – Kelengkeng atau lengkeng merupakan jenis buah yang banyak dibudidayakan untuk bisnis atau bahkan hanya ditanam untuk menghiasi rumah. Selain sebagai hiasan, menanam kelengkeng juga diharapkan dapat memanen dan memakan buahnya yang segar dan manis.

Buah berbiji ini banyak ditanam, namun terkadang terkendala beberapa hal sehingga tidak dapat berbuah karena proses perawatan yang salah. Untuk menghasilkan buah yang lebat, lakukan perawatan berikut yang telah kami rangkum dari berbagai sumber terpercaya:

Hal pertama yang harus anda lakukan adalah

Siapkan Media Tanam

Mempersiapkan media tanam yang tepat menjadi salah satu penunjang pertumbuhan tanaman kelengkeng secara optimal.

Berikut bahan dan alat untuk media tanaman yang dibutuhkan,

Campuran tanah atau pasir, pupuk kandang, dolomit, arang sekam, pot ukuran diameter 40-50 cm, centong tanah, pecahan genteng atau potongan stereofoam untuk dasar pot, lapis ijuk atau sabut kelapa.

Baca Juga: Bahan Dapur di Rumah Anda Ternyata Bisa Jadi Obat Rematik

Komposisi Media Tanam

Campurkan tanah atau pasir dengan Granule Bio Organik sebanyak 50gr secara merata. Kemudian tambahkan juga dengan pupuk kandang yang telah difermentasi beserta dolomit.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x