Tak Banyak Dilirik, Tumbuhan Paku Berikut Bisa Bikin Tampilan Rumah Jadi Cantik dan Eksotis

- 23 September 2020, 17:45 WIB
Ilustrasi tanaman suplir.*/
Ilustrasi tanaman suplir.*/ /agrotek.id

Paku purba memilki banyak ranting bercabang dengan bulu-bulu halus yang menyelimutinya serta spora pada ujung dan akar serabut halus dengan fungsi perekat. Paku purba termasuk tanaman sporofit atau penghasil spora, dengan hanya dua genus yang tersebar di iklim tropis dan subtropis di seluruh dunia.

Paku Sarang

Paku Sarang
Paku Sarang

Asplenium nidus atau paku sarang sudah sangat terkenal sebagai tanaman hias. Paku sarang menyukai daerah yang lembab namun tetap tahan terhadap matahari langsung.

Tumbuhan ini sering ditemukan hidup menempel pada tumbuhan lain dengan ranting dan pohon yang besar. Meskipun hidup dengan cara menempel pada tanaman lain atau epifit, paku sarang bukanlah tumbuhan parasit.

Ciri khas dari tumbuhan ini adalah memiliki batang yang pendek, tidak nyata karena menyatu dengan tulang daun dan terlindungi oleh sisik yang lebat dan halus. Memiliki daun tunggal dan akar yang kokoh juga berimpang, serta memiliki tajuk yang besar.

Baca Juga: Kandungan Surat Al-Qariah, Serta Ayat 1-11 Arab dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Paku Tanduk Rusa

Paku Tanduk Rusa
Paku Tanduk Rusa

Tanduk rusa dalam bahasa latin disebut platycerium bifurcatum. Tumbuhan paku tanduk rusa lebih sering ditemukan sebagai tanaman hias juga ditemukan menempel pada pohon-pohon tertentu.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x