Unik dan Menarik, Tanaman Hias Berdaun Besar Berikut Cocok Menjadi Koleksi di Rumah

- 29 September 2020, 12:15 WIB
Tanaman hias berdaun besar dan lebar
Tanaman hias berdaun besar dan lebar /

RINGTIMES BANYUWANGI - Memelihara tanaman hias masih menjadi tren dan populer hingga masa kini. Salah satu jenis tanaman hias yang menjadi populer dan banyak dikoleksi adalah tanaman hias yang memiliki daun besar.

Tidak sedikit orang yang berbondong-bondong ingin mengoleksi dan merawat berbagai jenis tanaman hias, terutama tanaman hias yang memiliki daun yang indah.

Tak hanya mengikuti tren, memiliki tanaman hias di halaman depan atau belakang rumah membuat rumah menjadi asri, apalagi memelihara tanaman hias yang diletakkan di dalam ruangan rumah membuat rumah tampak menyegarkan.

Baca Juga: Pilih Transaksi Digital Selama Masa PSBB, Simak Cara Top Up ShopeePay

Tanaman hias berdaun besar sangat mudah untuk dirawat dan cocok dipelihara dengan iklim tropis di Indonesia.

Dikutip ringtimesbanyuwangi.com dari berbagai sumber, berikut jenis tanaman hias berdaun besar yang cocok dipelihara dan dikoleksi di rumah.

Fiddle Leaf Fig

Tanaman hias fiddle leaf fig merupakan salah satu tanaman hias yang memiliki bentuk daun lebar yang sangat eksotik dan unik.

Baca Juga: Tanaman Hias Berikut Bisa Membuat Kaya Pemiliknya, Salah Satunya Janda Bolong

Apalagi, urat daun yang dihasilkan oleh tanaman ini membuat tampak lebih menawan.

Perawatan tanaman hias fiddle leaf fig sangatlah mudah. Tanaman ini lebih menyukai hidup di tempat yang terkena cahaya matahari.

Cara merawat tanaman hias fiddle leaf fig ini cukup membersihkan daunnya supaya bisa menyerap cahaya matahari secara optimal.

Baca Juga: Kenali Jenis Janda Bolong atau Monstera, Mulai yang Langka Hingga Mudah Ditemukan

Calathea

Calathea merupakan tanaman hias yang mempunyai ciri khas pada daun yang bercorak. Corak daun calathea memiliki keunikan dan menarik banyak perhatian.

Daun tanaman hias calathea terdiri dari dua kombinasi warna, seperti kombinasi warna hijau tua dan hijau muda atau putih. Selain itu juga ada kombinasi dengan warna keunguan.

Tanaman hias calathea mampu hidup di tempat dengan pencahayaan yang sedang maupun redup.

Baca Juga: Simak Alasan Tanaman Janda Bolong atau Monstera Memiliki Harga Mahal

Kuping Gajah

Tanaman hias kuping gajah sangat mudah ditemukan di seluruh wilayah Indonesia.

Kuping gajah atau telinga gajah memiliki keunikan pada daunnya yang lebar berwarna hijau dengan guratan putih.

Tanaman hias kuping gajah lebih menyukai lingkungan yang basah dan lembap. Sehingga tanaman ini sangat cocok ditempatkan dan disimpan dimana saja.

Baca Juga: Keistimewaan Tanaman Janda Bolong, Salah Satunya Menjadi Simbol Kemakmuran dan Panjang Umur

Monstera atau Janda Bolong

Monstera atau janda bolong ini adalah salah satu tanaman hias primadona dan sedang naik daun. Disamping itu, harga tanaman ini juga melambung tinggi hingga jutaan rupiah.

Ciri khas pada tanaman monstera atau janda bolong ini adalah daun berukuran besar yang unik dan estetik.

Pisang – Pisangan

Tanaman hias pisang-pisangan atau calathea lutea ini sangatlah cocok untuk diletakkan di dalam ruangan rumah.

Baca Juga: Jenis Anthurium Berikut Sangat Populer dan Diburu Kalangan Pecinta Tanaman Hias

Berbeda dengan pohon pisang pada umumnya, tanaman hias pisang-pisangan ini berukuran lebih kecil, tetapi memiliki daun yang besar.***

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x