Kenali 12 Gejala Diabetes Tipe 1 dan Tipe 2, Waspadai Sering Dehidrasi

- 13 Oktober 2020, 13:09 WIB
Gejala jenis diabetes tipe 1 dan tipe 2
Gejala jenis diabetes tipe 1 dan tipe 2 /pixabay

RINGTIMES BANYUWANGI – Penyakit diabetes atau diabetes melitus merupakan salah satu penyakit kronis yang disebabkan oleh adanya kegagalan pada kerja organ pankreas. Penyakit ini terdiri dari dua jenis yang masing-masing memberikan beberapa gejala yang mengganggu kesehatan.

Diabetes merupakan salah satu penyakit yang tidak menular dan paling banyak diderita oleh penduduk dunia.

Diabetes ditandai dengan ciri-ciri utama yaitu kadar gula dalam darah tinggi.

Baca Juga: Ini Dia Top Go-To Merchant Baru ShopeePay yang Bermanfaat untuk Kamu!

Glukosa yang menumpuk di dalam darah terjadi karena tidak bisa diserap oleh sel tubuh dengan baik, sehingga menimbulkan berbagai gangguan organ tubuh seperti diabetes.

Pada penyakit diabetes, pankeas tidak mampu memproduksi hormon insulin sesuai kebutuhan tubuh.

Padahal, hormon insulin mempunyai peranan dalam mengendalikan kadar gula dalam darah yang diproduksi oleh pankreas.

Baca Juga: Kerusuhan Aksi Demo Omnibus Law, Prabowo Sebut Pihak Asing Dalangnya

Tanpa adanya hormon insulin pun menyebabkan sel-sel tubuh tidak dapat menyerap dan mengelola kadar gula dalam darah menjadi energi, sehingga diabetes dapat terjadi.

Sayangnya, diabetes dianggap sebagai kondisi yang terjadi seumur hidup pagi penderitanya. Apabila seseorang didiagnosis mengidap penyakit diabetes, maka memerlukan pengobatan dan perawatan selama seumur hidup.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x