Simak Manfaat Daun Sirih Bagi Kesehatan, Ampuh Atasi Sembelit Hingga Asma

- 24 Oktober 2020, 06:30 WIB
Manfaat daun sirih untuk kesehatan
Manfaat daun sirih untuk kesehatan /

RINGTIMES BANYUWANGI – Kebanyakan orang mengenal daun sirih sebagai obat herbal alami yang menyimpan bermanfaar bagi kesehatan dan mampu mengobati berbagai penyakit yang mengganggu tubuh.

Sejak lama, daun sirih telah terbukti dapat mengatasi segala macam penyakit seperti sariawan, sembelit, dan penyakit lainnya.

Hal ini disebabkan karena daun sirih mengandung banyak vitamin C, riboflavin, tiamin, karoten, dan kalsium.

Baca Juga: Mudahnya Transfer Saldo ShopeePay, Ikuti 5 Langkah Ini 

Dikutip ringtimesbanyuwangi.com dari berbagai sumber, berikut manfaat daun sirih bagi kesehatan.

Mengatasi Sembelit

Daun sirih tinggi akan kandungan antioksidan yang berperan penting dalam mengeluarkan radikal bebas dari dalam tubuh.

Kandungan ini mampu mengatasi sembelit dengan mengembalikan keseimbangan pH tubuh seringga gejala yang ditimbulkan oleh sembelit dapat mereda.

Baca Juga: Bedak Marcks’ Bikin Wajah Cerah Hingga Bebas Jerawat, serta Manfaat Lainnya

Cara pengobatannya adalah dengan merendam daun sirih dalam air selama semalam, lalu air rendaman tersebut bisa diminum saat perut masih kosong pagi hari agar buang air besar menjadi lancar.

Meningkatkan Metabolisme

Mengonsumsi daun sirih mampu meningkatkan metabolisme dalam tubuh, misalnya sirkulasi dan penyerapan vitamin, nutrisi, serta mineral menjadi maksimal.

Hal ini disebabkan karena daun sirih bersifat karminatif dan anti-flatulent yang terbukti dapat meningkatkan metabolisme tubuh serta membantu menjaga kesehatan sistem pencernaan.

Baca Juga: Simak 5 Perbedaan Asam Urat dan Rematik Meski Sama-Sama Timbulkan Rasa Nyeri

Mengurangi Masalah Sistem Pernapasan

Tak hanya itu, daun sirih juga bermanfaat untuk mengobati masalah pada sistem pernapasan seperti asma atau penyumbatan paru-paru.

Terdapat beberapa cara pengobatan dengan daun sirih yang bisa dilakukan untuk mengatasi permasalahan pernapasan.

Cara pertama yakni oleskan minyak biji sawi (mustard oil) pada daun sirih lalu hangatkan sebentar. Kemudian, letakkan daun yang sudah hangat di dada untuk meredakan penyumbatan.

Baca Juga: Intip 7 Tanaman Rambat Berbunga Indah Bikin Rumah Anda Tampak Eksotis

Kedua, rebus beberapa daun sirih dengan kapulaga, cengkih, dan kayu manis di dua gelas air. Minum rebusan itu sebanyak dua hingga tiga kali dalam sehari agar masalah pernapasan bisa berkurang.

Memiliki Kandungan Analgesik

Daun sirih juga memiliki kandungan analgesik yang kerap kali dimanfaatkan untuk mengobati meredakan berbagai rasa nyeri atau sakit tanpa menghilangkan kesadaran seseorang.

Kandungan ini juga mampu mengobati berbagai jenis luka seperti luka sayat, memar, atau ruam.

Baca Juga: Agar ASI Sehat, 6 Jenis Makanan Ini Aman Dikonsumsi untuk Ibu Menyusui

Caranya dengan mengolah daun sirih sampai berbentuk pasta, kemudian digunakan olahan pada luka di tubuh. Dengan begitu, luka bisa sembuh lebih cepat.***

 

 

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah