Asam Urat Kambuh? Temulawak, Kunyit dan Kumis Kucing Kombinasi Sempurna untuk Menumpasnya

- 24 Oktober 2020, 15:40 WIB
Kunyit dan Temulawak
Kunyit dan Temulawak /

RINGIMES BANYUWANGI - Asam urat adalah salah satu penyakit yang banyak menyerang, baik laki-laki maupun perempuan.

Penyakit asam urat adalah kondisi yang bisa menyebabkan gejala nyeri hingga tidak tertahankan kemudian dapat menyebabkan pembengkakan, serta adanya rasa panas di area persendian.

Kadar asam urat pada ukuran normal untuk seorang perempuan adalah di bawah 6 mg/dL, dan sedangkan laki-laki di bawah 7 mg/dL.

Baca Juga: 7 Obat Herbal Paling Dicari untuk Sembuhkan Asam Urat, Ternyata ada Disekitar Rumah

Apabila kadar asam urat dalam tubuh melebihi standart tersebut, dapat dipastikan bahwa asam urat akan berbahaya dan menyebabkan beragam penyakit komplikasi.

Pada kondisi ini, semua sendi di tubuh berisiko terkena asam urat, tetapi sendi yang paling sering terserang adalah jari tangan, lutut, pergelangan kaki, hingga jari-jari kaki.

Beberapa pendirita menganggap asam urat sebagaI penyakit yang sepele.

Padahal, sebenarnya asam urat adalah jenis penyakit yang dapat menimbulkan komplikasi penyakit berbahaya jika dibiarkan dan tidak terkontrol.

Baca Juga: 5 Manfaat Kunyit dan Cara Pengolahannya, Redakan Asam Urat hingga Atasi Mandul

Jika dibiarkan dan tidak segera ditangani dan diobati, asam urat dapat menyebabkan beberapa penyakit berbahaya seperti ginjal hingga serangan jantung.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x