4 Manfaat Biji Pepaya Untuk Burung Kicau, Berikut Penjelasanya

- 13 November 2020, 16:00 WIB
Ilustrasi buah pepaya.
Ilustrasi buah pepaya. /PIXABAY/Rogeromda/.*/PIXABAY/Rogeromda

RINGTIMES BANYUWANGI – Pepaya adalah jenis buah – buahan yang mengandung kaya vitamin yang mana buah itu sangat bermanfaat untuk mengatasi segala macam gangguan kesehatan.

Namun, tidak hanya buahnya saja, akan tetapi biji pepaya juga memiliki banyak kandungan vitamin dan senyawa aktif yang memiliki manfaat yang luar biasa.

Tidak hanya baik dikonsumsi manusia, akan tetapi biji pepaya juga sangat baik diberikan pada burung berkicau.

Baca Juga: Nikmati Makan Kenyang dan Hemat Dengan ShopeePay Deals Rp1

Berikut adalah manfaat biji pepayah untuk burung kicau seperti dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari laman UD. Jalak Suren.

1. Antivirus

Manfaat biji pepaya untuk burung kicauan ini ternyata bisa menjadi antivirus. Dengan demikian, apabila diberikan pada burung maka bisa untuk mencegah penyakit yang dipengaruhi oleh virus serta menyembuhkan infeksi ringan.

Baca Juga: 7 Fakta Unik Burung Lovebird yang Mungking Belum Anda Ketahui

2. Obat Cacing

Biji pepaya juga bermafaat sebagai obat cacingan pada burung. Maka dari itu, apabila burung anda mengalami cacingan, bisa diberikan biji pepaya ini.

Karena, biji pepaya terdapat alkaloid (carpaine) yang dapat membunuh cacing parasit dalam usus burung.

Baca Juga: 9 Cara Mengetahui Burung Lovebird Jantan atau Betina, Pemula Wajib Tahu

3. Meningkatkan Dan Melancarkan Pencernaan

Sama halnya dengan buah pepaya, biji pepaya juga bisa untuk meningkatkan kesehatan dan melancarkan pencernaan burung.

Ini semua dikarenakan biji pepaya terdapat kandungan enzim papain yang bisa untuk membantu memecah protein.

4. Menetralkan Racun

Biji buah pepaya manfaatnya juga bisa untuk menetralkan racun yang ada pada usus burung. Racun ini biasanya dihasilkan dari pencernaan makanan yang dicerna dalam pencernaan burung.

Tak hanya itu saja, racun juga dapat dihasilkan dari pakan yang dimakan oleh burung. Jangkrik maupun bijian dan vor yang diberikan untuk burung terkadang kala kurang higinis dan juga sering mengandung racun.

Baca Juga: 4 Manfaat Jahe Untuk Burung Lovebird, Bisa Mencegah Regurgitasi Lovebird

Perhatikan cara pemberian biji pepaya untuk burung kicauan seperti dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari laman UD. Jalak Suren.

Untuk memberikan biji pepaya ini bisa diberikan pada jangkrik untuk dimakan. Sesudah sehari semalam jangkrik makan biji pepaya, lalu bisa anda berikan pada burung.

Sesudah jangkrik ini pada masuk ousus burung, kandungan biji pepaya disalurkan pada tubuh burung.

Baca Juga: Ketahui 7 Manfaat Apel Untuk Burung Kenari yang Mungkin Belum Anda Ketahui.

Cara lainnya yaitu dengan memblender biji pepaya sampai halus. Kemudian, campur dengan air selanjutnya berikan pada burung sebagai pengganti air minumnya.

Anda juga dapat menjemur biji pepaya ini terlebih dahulu hingga kering. Dan sesudah itu, tumbuk biji pepaya hingga halus setelah itu campurkan dengan kroto.***

 

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Jalak Suren


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah