Hal-Hal yang Harus Dilakukan Setelah Putus Cinta

25 Februari 2021, 08:15 WIB
Ilustrasi Hal-Hal yang Harus Dilakukan Setelah Putus. /Pixabay/Free-Photos//

RINGTIMES BANYUWANGI – Putus cinta merupakan hal yang sangat menyakitkan bagi siapapun yang mengalaminya. Terutama putus saat sedang sayang-sayangnya.

Namun, apabila hubungan sudah terlalu buruk atau toxic mau tidak mau kamu harus mengakhirinya.

Move on merupakan salah satu hal yang harus dilakukan setelah putus. Move on memang berat, tapi bukan berarti kamu tidak bisa melakukanya.

Baca Juga: Cara Menyembuhkan Diri dari Toxic Relationship

Luangkanlah waktumu sendiri untuk mengeluarkan segala amarahmu dan rasa sedihmu, biarkan hatimu terasa sedikit lega.

Setelah itu, apa yang harus dilakukan?

Dilansir oleh Ringtimesbanyuwangi.com melalui laman Your Tango pada 25 Februari 2021, berikut adalah hal-hal yang harus kamu lakukan.

Baca Juga: 5 Penyakit Berbahaya Akibat Putus Cinta, Stop Galau Berlebihan

Tutup segala akses kontak dengannya

Banyak yang bilang bahwa seseorang bisa dikatakan dewasa saat bisa berteman baik dengan mantanya. Namun, apabila itu terlalu menyakitkan untuk kalian, maka kalian berhak untuk menutup dan memutuskan segala kontak dengannya.

Entah itu nomor hp ataupun sosial media. Karena kamu perlu untuk menyeimbangkan kembali kehidupan lamamu sebelum dengannya.

Cobalah untuk berfikir realistis, apakah hatimu masih baik-baik saja melihat gambarnya yang kini bukan menjadi milikmu?

Baca Juga: Sangat Disayangkan, 4 Pasangan Zodiak Ini Berpotensi Besar Akan Putus di Tahun 2021

Apabila kedua belah pihak sudah setuju untuk berpisah, maka tidak ada hal yang perlu disimpan lagi terkecuali pelajaran.

Keluarkan segala emosimu dan tangisanmu

Jangan merasa lemah apabila kamu masih saja menangisi kepergianya. Segala tangisan dan emosi memang harus segera dikeluarkan.

Dengan syarat, jangan sedih berlarut-larut. Mengeluarkan air mata dapat mengeluarkan hormon yang menyebabkan stres.

Baca Juga: 4 Cara Cepat Menghilangkan Stres, Bantu Tenangkan Pikiran Saat Galau

Beri diri kalian waktu untuk menyembuhkan segala hal yang membuat hati kalian sakit. Apabila semuanya sudah baik-baik saja maka kamu sudah siap untuk menata dan membuka hati kembali.

Memikirkan hal-hal positif

Jangan mengharapkan untuk bisa kembali dengan mantan, karena itu merupakan suatu kesalahan besar dan membuat kalian untuk jatuh ke lubang yang sama.

Ambil segala pelajaran yang ada pada hubungan kalian sebelumnya, jadikan itu sebagai bahan intropeksi diri agar kamu bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi, karena kamu pantas mendapatkan hal yang jauh lebih baik.

Baca Juga: Simak, Doa Bagi yang Sedang Galau Karena Dipatahkan Hatinya

Fokuslah terhadap hal yang perlu kamu pelajari, jangan hanya memikirkan kehilangan. Tetap bertumbuh dan syukuri segala hal yang terjadi pada hidupmu.

Habiskan waktumu bersama keluarga dan teman-temanmu

Pada saat memiliki hubungan mungkin waktumu bersama keluarga dan temanmu berkurang. Cobalah untuk melakukan hal-hal menyenangkan bersama mereka.

Pahamilah bahwa rasa sayang mereka terhadapmu sangat besar. Lakukan perjalanan akhir pekan bersama teman-temanmu, berkuliner, atau sekedar menonton film bersama keluargamu.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: Your Tango

Tags

Terkini

Terpopuler