Arti Kedutan di Jari Tangan, Pertanda Ada yang Jatuh Cinta Kepada Anda

27 Juli 2021, 15:23 WIB
Berikut arti kedutan di jari tangan menurut Primbon Jawa dan Islam. Pertanda ada seseorang yang jatuh cinta kepada Anda dan mengajak berhubungan /Unsplash/mialiamani

RINGTIMES BANYUWANGI - Arti kedutan di jari tangan seringkali dikaitkan memiliki hubungan dengan suatu hal yang akan terjadi di waktu dekat pada kehidupan seseorang yang mengalami kedutan tersebut.

Pada dasarnya, arti dari kedutan di jari tangan ini memiliki makna yang berbeda-beda, tergantung masing-masing jari itu sendiri.

Lantas, apa arti dari kedutan di jari tangan tersebut?

Baca Juga: Arti Kedutan di Hidung, Pertanda Akan Dilamar Orang yang Tak Terduga

Dilansir dari YouTube Males Baca pada Selasa, 27 Juli 2021, berikut arti kedutan di jari tangan menurut Primbon Jawa dan Islam.

1. Arti Kedutan di Jari Kelingking

Ketika Anda mengalami kedutan di kelingking tangan kiri, maka bisa menjadi suatu pertanda bahwa ada seseorang yang tengah menyayangi maupun mencintai Anda.

Berbeda dengan kedutan di kelingking tangan kanan, pertanda Anda akan merasa kecewa karena bertengkar dengan seseorang yang berada di dekat Anda, bisa keluarga, suami, anak, ataupun kekasih.

Baca Juga: Arti Kedutan di Mata Kiri Atas, Pertanda Akan Bertemu Mantan

2. Arti Kedutan di Jari Manis

Apabila Anda mengalami kedutan di jari manis tangan kiri, maka pertanda bahwa Anda akan segera mendapatkan pendamping atau jodoh.

Sementara, kedutan di jari manis tangan kanan, pertanda Anda akan mendapatkan rezeki berlimpah dalam waktu dekat.

3. Arti Kedutan di Jari Tengah

Kedutan di jari tengah tangan kiri, memiliki arti bahwa akan ada seseorang yang jatuh cinta dan mengajak Anda untuk menjalin hubungan.

Baca Juga: 5 Arti Kedutan di Mata Kiri Atas, Pertanda Akan Bertemu dengan Jodoh

Sedangkan, kedutan di jari tengah tangan kanan, pertanda buruk bahwa Anda akan mengalami kesedihan yang berlangsung lama.

4. Arti Kedutan di Jari Telunjuk

Saat jari telunjuk tangan kiri Anda berkedut, maka bisa menjadi pertanda bahwa Anda akan meraih semua hal yang telah lama diinginkan.

Lain halnya jika Anda mengalami kedutan di jari telunjuk tangan kanan, pertanda buruk bahwa semua aib dan keburukan Anda akan terbongkar di publik.

Baca Juga: Arti Kedutan di Hidung, Pertanda Buruk pada Anggota Keluarga?

5. Arti Kedutan di Ibu Jari (Jempol)

Pada umumnya, mengalami kedutan di ibu jari kanan dan kiri memiliki yang sama, pertanda bahwa Anda akan segera bertemu dengan pendamping atau jodoh Anda dalam waktu dekat.

Itulah beberapa arti dari kedutan di jari tangan yang perlu khalayak pahami dan ketahui.

Sehingga, dengan mengetahui arti tersebut, Anda tak perlu khawatir dan penasaran lagi bila mengalami kedutan pada bagian ini.***

Editor: Shofia Munawaroh

Tags

Terkini

Terpopuler