Fakta Unik Yang Tidak Diketahui Orang Tentang Seorang Psikopat, Ternyata Tidak Selalu Jahat loh

14 Juni 2022, 18:30 WIB
Ilustrasi psikopat /Pexels/ Erik Mclean

Ringtimes Banyuwangi- Fakta unik yang tidak diketahui orang tentang seorang Psikopat dirangkum dalam artikel ini.

Berikut Fakta unik yang tidak diketahui orang tentang seorang Psikopat, yang ternyata bertolak belakang dengan gelar tersebut.

Dilansir dari kanal YouTube Kok Bisa, artikel Fakta unik yang tidak diketahui orang tentang seorang Psikopat berikut dapat membantu menjawab pertanyaan tentang sosok yang terkenal kejam tersebut.

Psikopat di identikkan dengan image yang sadis, lihai memanipulasi, dan tidak berperasaan.

Berita-berita kejam diluar sana, membuat kita kadang bertanya-tanya apakah disekitar kita ada psikopat atau bisa jadi kita tidak sadar bahwa diri kita adalah seorang psikopat.

Baca Juga: Alasan Mengapa Kita Bermimpi Saat Tidur, Bisa Jadi Ada Harapan Terpendam

Fakta yang mengejutkan adalah 1 dari 100 orang yang ditemui seseorang adalah psikopat meskipun bisa jadi orang tersebut tidak menyadari bahwa dirinya memiliki sifat-sifat yang melekat pada seorang psikopat.

Lalu timbul pertanyaan apa itu psikopat dan kenapa banyak dari aksi sosoknya yang dapat dikatakan tidak manusiawi dalam melakukan kejahatan.

Singkatnya, psikopat adalah gangguan jiwa dimana seseorang yang tidak memiliki kemampuan berempati atau peduli pada orang lain dan tidak merasa bersalah setelah melakukan kejahatan.

Bagian otak Ventromedial Prefontal Cortex (bagian yang menimbulkan rasa empati dan bersalah) dan Amygdala ( bagian yang menimbulkan rasa takut dan cemas) dibagian otak seorang psikopat tidak terhubung. 

Baca Juga: Penelitian Fakta Psikologis Tentang Mimpi Yang Tidak Diketahui Banyak Orang PART 4

Bagi orang biasa, setelah melakkukan hal buruk akan cenderung merasakan kecemasan dan rasa bersalah sehingga dapat mencegah untuk berbuat buruk pada orang lain.

Namun bagi psikopat hal tersebut tidak ada, dan malah muncul perasaan bangga dan gembira ketika menyiksa atau melakukan hal buruk pada orang lain.

Celakanya, seorang psikopat umumnya adalah orang yang pandai bergaul, mempunyai background yang sempurna untuk menjadi orang baik.

Pada tahun 1970an seorang pemuda yang dikenal oleh lingkungannya sebagai pemuda yang baik bahkan pernah mendapat penghargaan sebagai Mahasiswa berprestasi adalah dalang dari pembunuhan berantai 30 perempuan di 7 negara bagian amerika serikat.

Baca Juga: 14 Fakta Psikologis Unik Tentang Mimpi Yang Tidak Diketahui Banyak Orang PART 3

Hal ini masih dalam penelitian, namun para peneliti mengungkapkan bahwa faktor genetik, broken home, bullying, kekerasan, dan trauma lainnya dapat menjadi penyebab utama.

Namun, hal tersebut tidak menajadikan seseorang langsung menjadi seorang psikopat.

Contohnya Dr. James Fallon seorang ahli Neurosains dan profesor di Universitas California yang meneliti psikopat selama puluhan tahun.

 Ternyata Ia menemukan bahwa otaknya sama dengan otak seorang psikopat.

Mekipun begitu hingga sekarang, Dr. James tidak pernah melakukan hal buruk pada orang lain.

Baca Juga: Penelitian Fakta Psikologis Tentang Mimpi Yang Tidak Diketahui Banyak Orang PART  1

Jadi kesimpulannya, seseorang dapat di golongkan sebagai seorang psikopat apabila tidak menjalani proses pemeriksaan kejiwaan dan kesehatan pada neurologis.

dan seperti yang telah disampaikan sebelumnya, bahwa seseorang yang telah teridentifikasi sebagai seorang psikopat tidak lantas membuat meraka berbuat buruk dan merugikan orang lain.***

Editor: Al Iklas Kurnia Salam

Tags

Terkini

Terpopuler