6 Takhayul Tentang Kucing di Berbagai Negara, Ada yang Menganggap Sebagai Penyihir

- 22 Januari 2021, 09:30 WIB
Takhayul Tentang Kucing di Berbagai Negara, Ada yang Menganggapnya Sebagai Penyihir
Takhayul Tentang Kucing di Berbagai Negara, Ada yang Menganggapnya Sebagai Penyihir /pexels/pexels/kataryznamodrzejewska

RINGTIMES BANYUWANGI – Setiap negara memiliki anggapan tersendiri mengenai kucing. Berikut takhayul tentang kucing di beberapa negara, yang akan membuat anda terkejut.

Kucing adalah hewan peliharaan yang sagat menggemaskan. Tidak hanya menandakan hal baik, kucing juga terkadang dikaitkan dengan pertanda buruk atau kesialan.

Beberapa negara ada yang menganggap kucing seperti Dewa. Namun, beberapa lain menganggapnya sebagai setan atau tanda kesialan.

Baca Juga: Tanggal Gajian Tiba, Shopee Gajian Sale Punya Promo Spesial buat Kamu!

Sama halnya di Indonesia, India pun juga menganggap bahwa kucing hitam membawa kesialan. Ada pula yang mengaggap kucing sebagai tanda akan kematian bahkan sihir.

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari laman Boldsky.com, Jumat, 22 Januari 2021, berikut beberapa takhayul tentang kucing di berbagai negara.

1. Takhayul Mesir

Orang-orang Mesir sangat menghormati kucing. Mereka menyakini bahwa kucing memiliki sembilan nyawa yang berasal dari kepercayaan Mesir kuno.

Baca Juga: Manfaat Pelihara Kucing untuk Perkembangan Anak, hingga Turunkan Risiko Penyakit

Kucing di Mesir dikaitkan dengan aspek kebajikan Hathor, yang merupakan singa betina yang dikatakan memiliki sembilan nyawa.

2. Takahyul India

Ada kepercayaan di India yang menyatakan bahwa jika seekor kucing hitam melintasi jalan anda, artinya anda akan mendapat kesialan atau akan tertimpa kecelakaan.

3. Takhayul Jepang

Jika di India kucing hitam dianggap membawa kesialan, di Jepang kucing hitam justru dianggap sebagai pertanda keberuntungan.

Baca Juga: 5 Tanaman Hias Beracun Bagi Kucing, Salah Satunya Janda Bolong

Orang Jepang percaya bagwa kucing hitam seharusnya bisa menyembuhkan anak-anak yang sakit, dan melindungi dari kejahatan.

4. Takhayul Eropa

Pada abad pertengahan, orang Eropa percaya dan menganggap kucing sebagai penyihir yang menyamar.

Jadi, jika anda membunuh kucing, bukan berarti anda telah membunuh penyihir, karena penyihir dapat mengambil tubuh kucing sejumlah sembilan kali.

Baca Juga: 3 Arti Kucing Datang Mendekat, Jangan Usir, Bisa Jadi Pertanda Dari Allah

5. Takhayul Irlandia

Orang Irlandia percaya bahwa jika membunuh kucing, maka orang yang membunuh tersebut akan menerima nasib buruk selama 17 tahun.

Ada juga yang percaya bahwa, jika seekor kucing melintasi jalan seseorang di bawah sinar bulan, artinya orang tersebut akan mati terkena wabah.

6. Takhayul Inggris Kuno

Menurut takhayul Inggris kuno, apabila dua ekor kucing terlihat di dekat orang sekarat, atau di kuburan tak lama setelah pemakanan, sebenarnya itu adalah Iblis dan Malaikat yang sedang memperebutkan jiwa.

Baca Juga: 7 Alasan Bangkai Kucing Jarang Ditemukan, Nomor 5 Bikin Sedih

Dari beberapa takhayul tentang kucing di beberapa negara di atas, bisa disimpulkan bahwa terdapat anggapan-anggapan atau kepercayaan yang masing-masing sangat menarik, dan apakah anda mempercayai salah satunya?***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x