7 Tanaman yang Ditakuti Makhluk Halus, Salah Satunya Kelor

- 18 Mei 2021, 16:30 WIB
Daun kelor sebagai salah saut tanaman yang ditakuti makhluk halus
Daun kelor sebagai salah saut tanaman yang ditakuti makhluk halus /Pixabay/Iskandar Ab. Rashid

RINGTIMES BANYUWANGI – Tanaman yang tumbuh di sekitar kita ternyata ada yang ditakuti makhluk halus.

Tanaman-tanaman ini juga dipercaya mampu mengusir aura atau energi negatif dari dalam rumah.

Bahkan, beberapa di antaranya dapat mengobati mereka yang terkena gangguan gaib, seperti teluh, guna-guna, sihir, hingga santet.

Baca Juga: 9 Tanaman yang Disukai Makhluk Halus, Segera Tebang Jika Ada di Rumah

Banyak orang percaya bahwa tanaman-tanaman ini bisa mengusir makhluk halus, seperti jin dan setan.

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari kanal YouTube nusantarago, Selasa, 18 Mei 2021, berikut beberapa tanaman yang ditakuti makhluk halus.

1. Tebu ireng

Tanaman tebu ireng sudah dikenal sejak dahulu kala, bahkan sebelum zaman penjajahan. Banyak orang yang menyebut tebu ireng dengan nama pohon tebu wulung.

Baca Juga: 4 Tanaman Pengusir Rayap, Perabotan Rumah Jadi Aman Terlindungi

Bagi sebagian besar masyarakat Jawa, mereka percaya bahwa menanam pohon tebu ireng di depan rumah dapat melindungi dari makhluk halus dan roh jahat.

Menurut kepercayaan yang berkembang, tebu ireng yang berdaun hitam mempunyai khasiat dan efek yang lebih ampuh dalam mengusir makhluk halus.

2. Tanaman mawar

Mawar juga salah satu tanaman yang ditakuti dan mampu mengusir makhluk halus.

Baca Juga: 5 Tanaman Pengusir Nyamuk, Segera Tanam Sereh

Bunga mawar juga diyakini dapat menangkal rumah dari gangguan gaib. Tanaman mawar juga dipercaya mampu membuang aura atau energi nehatif yang ada di dalam rumah.

3. Kaktus

Kaktus termasuk salah satu tanaman yang ditakuti makhluk halus. Tanaman kaktus memiliki berbagai macam jenis dan ukuran.

Kaktus sangat cocok dijadikan tanaman hias, baik di dalam maupun luar ruangan.

Kaktus dipercaya dapat menangkal pengaruh jahat, seperti santet, guna-guna, sihir, dan lainnya.

Baca Juga: 5 Tanaman Pembawa Energi Negatif, Buat Pemilik Rumah Sering Bertengkar

4. Bidara

Bagi pemeluk agama Islam, bidara sangat dipercaya sebagai tanaman yang berasal dari surga.

Banyak orang percaya bahwa daun bidara bisa mengobati berbagai macam gangguan gaib, seperti teluh hingga santet.

5. Gaharu

Sama halnya dengan tanaman bidara, banyak yang percaya bahwa gaharu adalah pohon dari surga.

Baca Juga: 8 Tanaman Pengusir Tikus, Segera Tanam di Rumah

Pohon gaharu memiliki khasiat yang beragam. Kayu gaharu dipercaya dapat mengusir jin dan mengobati mereka yang terkena gangguan gaib, seperti teluh dan santet.

Selain ditakuti makhluk halus, kayu gaharu ternyata bernilai ekonomis tinggi. Hal ini karena harga kayu gaharu mempunyai kualitas tinggi hingga ratusan juta.

6. Kelor

Selain digunakan sebagai masakan, tanaman kelor juga dipercaya dapat mengusir makhluk halus.

Banyak mitos yang berkembang bahwa daun kelor mampu melenyapkan atau menghilangkan kesaktian seseorang.

Tanaman kelor diyakini dapat melemahkan dan memusnahkan ilmu hitam yang ditujukan kepada seseorang.

7. Bambu kuning

Banyak mitos mengatakan bahwa tanaman bambu adalah tempat bersarangnya hantu atau jin.

Akan tetapi, mitos ini tidak ditemukan pada tanaman bambu kuning. Bambu kuning termasuk tanaman hias yang dipercaya dapat mengusir gangguan gaib.

Bambu kuning diyakini dapat mencegah niat jahat dari orang asing yang hendak merampok atau mencuri harta benda kalian.

Itulah beberapa tanaman yang diyakini ditakuti makhluk halus.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x