Indigo Ramalkan Indonesia Akan Dilanda Bencana Alam Besar pada Akhir Tahun 2021

- 5 Agustus 2021, 10:51 WIB
Ilustrasi Bencana Alam/Seorang Indigo yang berasal dari Jawa Timur meramalkan bahwa akan ada bencana alam besar yang terjadi di Indonesia pada akhir tahun 2021.
Ilustrasi Bencana Alam/Seorang Indigo yang berasal dari Jawa Timur meramalkan bahwa akan ada bencana alam besar yang terjadi di Indonesia pada akhir tahun 2021. /Pixabay/Comfreak

RINGTIMES BANYUWANGI – Beberapa Indigo meramalkan bahwa di akhir tahun 2021 ini  akan ada peristiwa besar yang melanda Indonesia selain pandemi Covid-19.

Indigo asal Jawa Timur Tigor Otadan pun tak luput memberikan ramalannya dan menyebut akan ada bencana alam yang melanda Indonesia di akhir tahun 2021 ini.

Berdasarkan hasil penerawangannya, sang Indigo bernama Tigor itu mengungkap bahwa bencana alam yang akan melanda Indonesia tersebut berupa hujan deras yang disertai dengan longsor hingga menyebabkan banyak korban yang berjatuhan.

Baca Juga: Indigo Sebut Indonesia Akan Mencapai Titik Indah Pasca Covid 19 pada 2030

Melalui video yang diunggahnya di kanal Youtube Viper Kediri berjudul ‘Pandangan Konslet Tigor Otadan-Pembunuhan Berantai, Kecelakaan Laut, Hingga Berpulangnya Artis’ pada 26 Mei 2021, ia mengungkapkan hal tersebut.

“Saya melihat ada beberapa tanah ini kayak longsor, kayak menyerbu antara kanan dan kiri jadi satu, otomatis korban akan banyak,” ungkap Tigor.

Tigor sendiri tidak mengharapkan ramalan buruknya akan terjadi. Menurutnya, saat ini masyarakat Indonesia sudah cukup kesusahan dengan adanya pandemi Covid-19 yang semakin hari semakin merajalela.

Baca Juga: Ramalan Skor Brazil vs Argentina dari Anak Indigo Final Copa America 2021

“Jangan sampai terjadi,” harapnya.

Pria indigo ini menjelaskan bahwa bencana alam berupa tanah longsor tersebut akan terjadi berbarengan dengan adanya guyuran hujan hingga menyebabkan banjir. Bahkan, ia menyebutkan bahwa hal tersebut diprediksi bakal terjadi di Jawa Barat serta Jawa Timur.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Lingkar Madiun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x