Qasidah Go Internasional: Tampil di Acara Pentas Seni di Jerman

- 21 Juni 2022, 22:05 WIB
Grup Qasidah Nasida Ria Semarang manggung di Jerman. Foto diambil dari potongan video reel Instagram @pesona.indonesia.
Grup Qasidah Nasida Ria Semarang manggung di Jerman. Foto diambil dari potongan video reel Instagram @pesona.indonesia. /Nataliyah

 

RINGTIMES BANYUWANGI - Sebuah video mengejutkan disebar oleh akun resmi Instagram Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia (Kemenparekraf) yang menunjukkan sebuah video grup qasidah sedang bernanyi di panggung Jerman.

Anggota grup qasidah yang bernama Nasida Ria Semarang itu beranggotakan mayoritas perempuan paruh baya sedang tampil di atas panggung acara pentas seni Documenta Fiftin di Kassel, Jerman.

Di dalam video tersebut, grup qasidah Nasida Ria Semarang sedang menyanyikan lagu fenomenal dari Nasida Ria yang berjudul Perdamaian.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 8 SMP MTs Halaman 25, What They Can Do and Cannot Do Part 1

Melihat qasidah mulai go internasional ke Eropa lantas membuat Kemenparekraf bangga. Terlebih, penampilan grup qasdiah Nasi Daria Semarang sukses membuat para bule ikut berdendang dan bergoyang dalam lantunan lagu perdamaian.

Kemenparekraf ke depannya berharap agar musik tanah air Indonesia akan terus menggema ke seluruh mancanegara agar dapat menjadi momen berharga yang juga berdampak positif bagi kebangkitan ekonomi karena tercipta semakin banyak lapangan kerja.

Di dalam postingan itu Kemenparekraf juga bertanya kepada pengunjung, barangkali pernah ikut qasidahan dan ada harapan kemungkinan dapat mengikuti jejak grup qasidah Nasida Ria.

Baca Juga: Penuh Haru! Ariel Nidji Gendong Anak Pertamanya, Setelah 12 Tahun Penantian Bersama Dea Ananda

Banyak dari beberapa pihak yang turut bangga dengan penampilan grup Nasida Ria di mancanegara, terlebih dari Wakil Gubernur Jawa Barat yang merupakan Panglima Santri Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum.

Panglima Santri Jawa Barat bahkan tak segan mengatakan bangga dengan grup qasidah asal Semarang itu.

Panglima Santri Jawa Barat itu bahkan tak segan mengatakan, bangga dengan grup kasidah asal Semarang itu lewat akun Instagramnya bernama @ruzhanul.

Baca Juga: Usai Dilarikan ke Rumah Sakit dan Jalani Operasi, Kondisi Sarwendah Berangsur Membaik

"Saya sangat bangga Nasida Ria bisa pentas di Eropa dengan membawa pesan perdamaian," tulis Panglima Santri Jawa Barat pada Selasa 21 Juni 2022.

Menurutnya, grup musik yang bisa tampil menembus panggung Eropa ternyata hanya musik pop, rock, jazz, dan lainnya yang biasa ditampilkan.

"Kasidah juga bisa go internasional. Keren na bebeledagan (keren banget) ini mah," tutur Panglima Santri Jawa Barat.***

Editor: Al Iklas Kurnia Salam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x