Selama 30 Jam Jenazah Pasien Virus Corona Ini Tergeletak di Jalanan

- 23 Mei 2020, 18:30 WIB
ILUSTRASI jenazah.*
ILUSTRASI jenazah.* /ANTARA/

Beberapa saat kemudian, paramedis tiba di lokasi kejadian, namun nyawa Valnir sudah tidak bisa diselamatkan.

Kemudian setelah memeriksa tubuh Valnir, paramedis dikabarkan meninggalkan jenazah Valnir di jalanan tanpa dipindahkan terlebih dahulu.

Baca Juga: Membaca Naluri Mudik

Ketika dimintai keterangan oleh media setempat, salah satu petugas mengatakan, membawa jenazah tersebut bukanlah tanggung jawab mereka.

Anaknya yang bernama Marcos Vinicius Andrade da Silva (26) mengklaim bahwa dirinya sudah menghubungi pihak kepolisian setempat agar jenazah ayahnya bisa dipindahkan.

Namun, semua petugas kepolisian setempat menolak untuk memindahkan jenazah ayahnya.

Baca Juga: Viral, Mayat Melayang dari Udara dalam Kecelakaan Pesawat Pakistan

Seperti kami kutip dari artikel berjudul Jenazah Pasien Corona Tergeletak di Jalan 30 Jam, sang Anak Ungkap Petugas Enggan Pindahkan Ayahnya

Menurut Marcos, tim khusus yang mengatur pemakaman korban COVID-19 di Brasil membutuhkan waktu sekitar 30 jam untuk memindahkan jenazah sang ayah.

Marcos mengaku, dia dan ibunya merasa sangat terpukul atas kejadian tersebut dan tidak menyangka hal seperti itu bisa terjadi.

Halaman:

Editor: Firda Marta Rositasari

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x